Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Plt Ketum Golkar Agus Gumiwang Umumkan Rapimnas dan Munas Pada 20 Agustus 2024

Plt Ketua umum (ketum) Partai Golongan Karya (Golkar) Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) mengumumkan jadwal Rapimnas dan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munas).
Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) berfoto bersama pengurus Partai Golkar usai resmi menjadi Plt Ketum Partai Golkar pada Selasa (13/8/2024). JIBI/Jessica Gabriela Soehandoko
Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) berfoto bersama pengurus Partai Golkar usai resmi menjadi Plt Ketum Partai Golkar pada Selasa (13/8/2024). JIBI/Jessica Gabriela Soehandoko

Bisnis.com, JAKARTA -  Plt Ketua umum (ketum) Partai Golongan Karya (Golkar) Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) mengumumkan jadwal Rapimnas dan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munas) pada 20 Agustus 2024. 

Agus menuturkan bahwa secara musyawarah dan mufakat, ia diberikan amanah untuk memimpin Partai Golkar sebagai PLT Ketua Umum. Adapun, tugas utamanya adalah mengantarkan Golkar menuju Rapimnas dan Munas ke-11 Partai Golkar. 

“20 Agustus kita rencanakan pembukaan Rapimnas di pagi hari, kemudian malam harinya 20 Agustus malam kita rencanakan agenda pembukaan Munas ke-11 Partai Golkar yang juga disepakati dan diputuskan akan digelar di Jakarta,” jelasnya di Kantor DPP Partai Golkar, Selasa (13/8/2024). 

Di lain sisi, Agus menjelaskan bahwa Partai Golkar merupakan partai yang dewasa, memiliki pengalaman dan memiliki jam terbang begitu banyak. 

Oleh sebab itu, Golkar dinilai kuat dalam menghadapi dinamika dan tantangan apapun, dan dapat menjaga soliditas di antara kader dan internal partai. 

Ia juga menuturkan komitmen partai yang tidak berubah, untuk menyukseskan pilkada serentak, pelantikan anggota DPR-MPR, anggota DPRD, baik kabupaten/kota maupun provinsi. 

Adapun, Golkar juga berkomitmen untuk tetap menyukseskan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai calon Presiden dan Wakil Presiden kedepan. 

“Prinsipnya itu tetap kita jaga dan Partai Golkar menjaga komitmen untuk mensukseskan pemerintahan Bapak Prabowo dan Pak Gibran menuju Indonesia maju,” pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper