Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Anies Baswedan Rayakan HUT DKI ke497 di Jakarta Fair 2024

Anies Baswedan turut hadir merayakan malam puncak perayaan HUT DKI Jakarta ke 497 di Jakarta Fair 2024, Jumat (21/6/2024).
Anies Baswedan turut hadir merayakan malam puncak perayaan HUT DKI Jakarta ke 497 di Jakarta Fair2024, Jumat (21/6/2024). Bisnis/Arief Hermawan P
Anies Baswedan turut hadir merayakan malam puncak perayaan HUT DKI Jakarta ke 497 di Jakarta Fair2024, Jumat (21/6/2024). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA — Jakarta Fair Kemayoran 2024 merayakan puncak Malam Muda Mudi sekaligus merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) DKI Jakarta ke 497 pada Jumat (21/6/2022).

Meskipun HUT Jakarta dirayakan setiap 22 Juni, namun Jakarta Fair 2024 merayakannya sehari lebih cepat. Acara tersebut turut dihadiri sang Mantan Gubernur, Anies Baswedan.

Selain itu, malam puncak prayaan HUT DKI Jakarta juga dimeriahkan oleh pesta kembang api. Peluncuran kembang api dipimpin langsung oleh Anies.

"Saya senang sekali menerima undangan untuk menghadiri acara puncak malam hari ini di PRJ. Saya senang bahwa masyarakat bisa ramai-ramai datang kesini ini. Ini adalah peluang untuk masyarakat bersama-sama berinteraksi sekaligus juga tempat kegiatan usaha di saat tantangan dunia usaha sedang cukup besar," ujarnya, Jumat (21/6/2024).

Anies berharapan, adanya kegiatan seperti Jakarta Fair 2024 bisa ikut menggerakkan perekonomian, khususnya di Jakarta.

"Dan bagi pelaku ekonomi mikro kecil, mereka yang berkegiatan di sini mudah-mudahan akan mendapatkan manfaatnya. Jadi saya senang sekali melihat antusiasme warga Jakarta," imbuhnya.

Selain itu, pada perayaan tersebut, Jakarta Fair juga mengundang tiga musisi di panggung konser dari biasanya hanya dua, yakni The Upstairs, The Sigit, dan The Adams, membuat area konser dipenuhi para penggemar.

Pada hari ini, Sabtu (22/6/2024), Jakarta Fair juga akan mengundang tiga musisi yaitu Fourtwnty, ENAU, dan 2/15 Band.

Di akhir pekan ini, pengunjung bisa mulai datang ke Jakarta Fair mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 22.00 WIB. Adapun, harga tiketnya senilai Rp50.000.

Sementara untuk masuk ke arena panggung konser hari ini seharga Rp120.000 untuk kelas Reguler, dan Rp180.000 untuk kategori VIP.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Mutiara Nabila
Editor : Ibad Durrohman
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper