Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

UNESCO Ungkap Perbedaan World Water Forum ke-10 dengan Sebelumnya

UNESCO mengungkap perbedaan World Water Forum ke-10 dibandingkan dengan yang sebelumnya
UNESCO Ungkap Perbedaan World Water Forum ke-10 dengan Sebelumnya. World Water Forum 2024 di Bali yang berlangsung 18-25 Mei 2024.
UNESCO Ungkap Perbedaan World Water Forum ke-10 dengan Sebelumnya. World Water Forum 2024 di Bali yang berlangsung 18-25 Mei 2024.

Bisnis.com, JAKARTA - Asisten Program Senior UNESCO Siti Rachmania mengungkap perbedaan World Water Forum ke-10 dibandingkan dengan yang sebelumnya. 

Dia menjelaskan bahwa World Water Forum itu diadakan setiap 3 tahun sekali, dan yang terakhir digelar di Dakar, Sinegal pada 2022.

"Dibandingkan dengan World Water Forum sebelumnya, World Water Forum itu terjadi tiap 3 tahun sekali, yang terakhir 2022 di Sinegal, Dakar, itu membahas tentang Water Security and Sanitation, Peace and Development," katanya, kepada awak media, di Kantor PBB, Jakarta, Kamis (16/5/2024). 

Lebih lanjut, dia menjelaskan bahwa setiap pelaksanaan World Water Forum mempunyai tema yang berbeda. 

"Jadi setiap World Water Forum punya tema yang berbeda-beda, tapi biasanya dia mirip-mirip dengan World Water Day Theme, jadi tiap tahun kita merayakan Hari Air Dunia setiap tanggal 24 dengan tema tertentu, dan tema ini juga akan menjadi tema dari laporan mengenai perkembangan sumber daya air dunia, jadi biasanya nanti World Water Forumnya tuh temanya agak mirip-mirip," ujarnya. 

Dia menegaskan bahwa pada tahun ini mengangkat tema Water For Prosperity and Security, dan pemerintah Indonesia mengadopnya menjadi Water For Prosperity. 

"Jadi ini pasti mirip-mirip. Nanti World water Forum ini yang di Bali kita lihat lagi nanti siapa yang akan next host untuk World Water Forum selanjutnya dengan tema yang berbeda lagi," ucapnya. 

Seperti diketahui, World Water Forum ke-10 akan dilaksanakan mulai 18 - 25 Mei 2024, dengan menghadirkan 290 sesi atau parallel events yang terdiri dari, Thematic Sessions, Regional Sessions dan Political Sessions. 

World Water Forum ke-10 juga akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam Opening Ceremony, di hari ketiga, pada Senin (20/5/2024). 

Adapun lokasi utama World Water Forum ke-10 akan dilaksanakan di Bali, di antaranya di Bali International Convention Center (BICC), Nusa Dua Beach Hotel (NDBH), Melasti Beach, Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bali Nusa Dua Convention Center 1 dan 2 (BNDCC), dan Tahura. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Erta Darwati
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper