Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prabowo Geram Sering Dituding Anti Demokrasi

Presiden terpilih Prabowo Subianto geram sering dituding anti demokrasi.
Presiden Jokowi dan Menhan Prabowo Subianto pada Rapat Pimpinan TNI-Polri Tahun 2024 di Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta, Rabu (28/02/2024). Foto: BPMI Setpres
Presiden Jokowi dan Menhan Prabowo Subianto pada Rapat Pimpinan TNI-Polri Tahun 2024 di Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta, Rabu (28/02/2024). Foto: BPMI Setpres

Bisnis.com,JAKARTA-- Presiden terpilih Prabowo Subianto geram sering dituding anti demokrasi dan menggunakan gaya kepemimpinan militer kelak saat memimpin.

Prabowo menegaskan sama sekali tidak anti terhadap demokrasi. Bahkan, dia juga menegaskan bahwa demokrasi bakal menjadi pilar utama selama dirinya menjadi Presiden nanti.

Prabowo juga mengungkapkan dirinya pernah empat kali mengikuti kontestasi pemilu. Hal tersebut, kata Prabowo telah menunjukkan bahwa dirinya tidak anti terhadap demokrasi.

"Jadi coba tunjukkan di mana kekhawatiran terhadap demokrasi? Menurut saya, ini hanya dibuat-buat oleh segelintir orang," tuturnya di sela-sela acara Qatar Economic Forum di Doha, Rabu (15/4/2024).

Prabowo berjanji selama dirinya menjabat sebagai presiden nanti tidak akan membuat rakyatnya kecewa. Selain itu, Prabowo juga mengatakan dirinya akan mewariskan hal terbaik untuk generasi berikutnya di masa mendatang.

"Warisan yang ingin kita tinggalkan adalah nama baik dan nama baik dalam sejarah negara kita," katanya.

Prabowo memastikan bahwa dirinya akan menjadi diri sendiri dan tidak terpengaruh gaya kepemimpinan militer, agar rakyat Indonesian semakin sejahtera dan makmur.

"Saya akan menjadi diri saya sendiri dengan tulus. Itu berarti setia pada prinsip, nilai, cita-cita sebagai seorang patriot. Nilai utama saya adalah kesejahteraan rakyat saya," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper