Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan calon presiden terpilih Prabowo Subianto memintanya mempersiapkan kader terbaik Demokrat untuk dijadikan menteri di dalam pemerintahan baru.
Permintaan Prabowo itu AHY sampaikan dalam acara Silaturahmi & Buka Puasa Bersama Partai Demokrat dengan Prabowo di St. Regis Hotel, Jakarta Selatan pada Rabu (27/3/2024).
"Bapak juga sudah memerintahkan kepada saya, untuk menyiapkan sejumlah kader terbaik Partai Demokrat, yang akan membantu Bapak di kabinet dan pemerintahan mendatang," jelas AHY.
Dia mengaku Demokrat bertekad untuk bantu sukseskan pemerintah Prabowo lima tahun ke depan. Demokrat, lanjutnya, ingin Prabowo bisa menuntaskan berbagai janji-janji kampanyenya.
Dengan begitu, Prabowo akan punya warisan berharga dari pemerintahannya. Meski demikian, AHY juga berjanji Demokrat tidak akan ikut campur terlalu jauh.
"Kami tidak ingin mengganggu fokus bapak dalam menyusun program kerja mendatang," ujarnya.
Baca Juga
Sebelumnya, AHY juga mengaku bersyukur bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju yang mengusung pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dalam ajang Pilpres 2024.
AHY bahkan menuturkan jika Partai Demokrat masih menjadi bagian dari Koalisi Perubahan yang mengusung Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar maka sudah dipastikan hancur lebur.
"Sekali lagi kita bayangkan. Coba kita masih di tempat yang lama (mendukung NasDem), hancur lebur," kata AHY, Minggu (24/4/2024).