Bisnis.com, JAKARTA - Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) optimis mengambil banyak suara di Indonesia Timur khususnya di Makassar setelah adanya dukungan dari Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12, Jusuf Kalla.
Diketahui bahwa pada malam hari lalu, Jusuf Kalla resmi memberikan dukungan bagi Anies dan Cak Imin pada kontestasi Pilpres 2024.
Juru Bicara Timnas AMIN, Billy David mengatakan optimisme pihaknya mendulang suara di Makassar karena JK sapaan akrab Jusuf Kalla merupakan tokoh Bugis.
“Tentunya (Optimis dulang suara). Karena kan beliau juga tokoh Bugis, tokoh Makassar,” kata Billy di Sekretariat AMIN, Rabu (20/12/2023).
Selain itu, Billy berharap dengan dukungan yang diberikan JK dapat menaikan suara AMIN di wilayah Indonesia bagian Timur.
Terlebih, Billy melihat bahwa JK memiliki daya tarik bagi orang agar memilih Anies dan Cak Imin.
Baca Juga
“Pak JK adalah tokoh senior, tokoh pergerakan, mantan wapres, saya rasa dari apa yang beliau putuskan sudah bisa meng-influence banyak orang untuk bisa memutuskan ataupun berani mendukung AMIN,” ujarnya.
Perlu diketahui, berdasarkan data hasil rekapitulasi hasil pungutan suara Pilpres 2019 yang dikeluarkan Komisi Pemilihan Umum, untuk wilayah Sulawesi Selatan sendiri dimenangkan oleh pasangan Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.
Keduanya mendapatkan perolehan suara sebanyak 57,83%, sedangkan pasangan Joko Widodo dan Ma’ruf Amin mendapatkan perolehan suara 42,17%.
Sebelumnya, Jusuf Kalla resmi memberikan dukungan kepada Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dalam kontestasi Pilpres 2024.
Hal tersebut disampaikan oleh Husain Abdullah selaku Juru Bicara dari Jusuf Kalla. Husain mengatakan bahwa JK sapaan akrab Jusuf Kalla merasa punya tanggung jawab moral agar rakyat tidak salah dalam memilih pemimpin yang akan memimpin Indonesia dalam lima tahun ke depan.
“Maka pada Selasa (19/12/2023) di Makassar, M. Jusuf Kalla, menyampaikan secara terbuka jika dirinya memilih Anies Baswedan yang berpasangan dengan Muhaimin Iskandar,” kata Husain dalam keteranganya, Selasa (19/12/2023) malam.
Husain menyampaikan bahwa Jusuf Kalla melihat bahwa Anies Baswedan adalah orang yang tepat memimpin Indonesia ke depan.
JK kata Husain juga mengatakan bahwa Anies adalah murid politiknya. JK melihat bahwa Anies memiliki keunggulan dalam segi pengetahuan, pengalaman, kejujuran, dan integritas.