Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jusuf Kalla Resmi Dukung Anies-Cak Imin, Ini Respons NasDem

NasDem merespons positif dukungan dari Jusuf Kalla terhadap pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN).
Politikus Golkar Jusuf Kalla (JK), Selasa (10/10/2023) di Jakarta, menyatakan bahwa dirinya mengambil posisi netral dalam pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024./Istimewa
Politikus Golkar Jusuf Kalla (JK), Selasa (10/10/2023) di Jakarta, menyatakan bahwa dirinya mengambil posisi netral dalam pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Partai NasDem merespons positif pernyataan dukungan dari Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12, Jusuf Kalla kepada pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN).

Adapun, JK resmi mendukung Anies dan Cak Imin dalam kontestasi Pilpres 2024. Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) NasDem, Jakfar Sidiq mengatakan bahwa dukungan dari JK sapaan akrab Jusuf Kalla akan menambah kekuatan dari pasangan AMIN.

“Dukungan Pak JK terhadap pasangan AMIN merupakan suatu tambahan kekuatan bagi pasangan Amin,” kata Jakfar dalam keteranganya, Rabu (20/12/2023).

JK diketahui sosok politikus senior Partai Golkar, sebagai Eks wakil presiden dua kali, JK punya jaringan politik yang luas. Jakfar melihat bahwa secara basis massa JK sangat berpengaruh, terlebih JK masih salah satu tokoh politik senior di Indonesia.

Lebih lanjut, bergabungnya JK dalam barisan pendukung AMIN, akan menambah semangat bagi Timnas AMIN. Hal ini terlihat dari rekam jejak pengalamannya yang sudah khatam strategi memenangi Pilpres. 

“Kehadiran Pak JK akan menambah pemilih dan juga akan membuat Timnas mendapatkan banyak gagasan serta taktik untuk menang,” ucapnya.

Sebelumnya, Jusuf Kalla resmi memberikan dukungan kepada Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dalam kontestasi Pilpres 2024.

Hal tersebut disampaikan oleh Husain Abdullah selaku Juru Bicara dari Jusuf Kalla. Husain mengatakan bahwa JK sapaan akrab Jusuf Kalla merasa punya tanggung jawab moral agar rakyat tidak salah dalam memilih pemimpin yang akan memimpin Indonesia dalam 5 tahun ke depan.

“Maka pada Selasa (19/12/2023) di Makassar, M. Jusuf Kalla, menyampaikan secara terbuka jika dirinya memilih Anies Baswedan yang berpasangan dengan Muhaimin Iskandar,” kata Husain dalam keteranganya, Selasa (19/12/2023) malam.

Husain menyampaikan bahwa Jusuf Kalla melihat bahwa Anies Baswedan adalah orang yang tepat memimpin Indonesia ke depan. 

JK kata Husain juga mengatakan bahwa Anies adalah murid politiknya. JK melihat bahwa Anies memiliki keunggulan dalam segi pengetahuan, pengalaman, kejujuran, dan integritas.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lukman Nur Hakim
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper