Bisnis.com, SOLO - KPU kena cecar netizen setelah acara debat pertama Capres yang dihelat hari ini, Selasa 12 Desember 2023 malam WIB molor.
Seperti diketahui, debat pertama Capres hari ini dijadwalkan berlangsung pukul 19.00 malam WIB.
Debat yang dihadiri oleh tiga pasangan Capres dan Cawapres ini akan disiarkan langsung dari TVRI, RRI serta beberapa stasiun TV swasta yang bekerjasama.
Akan tetapi dari pantuan Bisnis, acara debat perdana Capres ini molor dari waktu yang ditentukan. Ketua KPU, Hasyim Asy'ari, baru memberikan sambutan pada pukul 19.20 malam WIB.
Bahkan hingga 19.35, acara inti dari debat perdana Capres tersebut belum juga dimulai.
Mengacu pada alasan tersebut, netizen mengkritik KPU yang dianggap telah melestarikan budaya molor.
Baca Juga
"Molor 20 menit gan," kata salah satu netizen.
"Budaya acara molor kok dipelihara," timpal yang lainnya.
Beberapa di antara lainnya berkomentar tentang acara yang tidak langsung to the point ke intinya. Sebab ada banyak hal-hal "yang tidak perlu" yang dilakukan.
"Kebanyakan FA FI FU, nggak langsung ke acara inti saja," komen salah satu netizen di siaran langsung.
Sebagai informasi, tema debat pertama (Capres) malam ini adalah Pemerintahan, Hukum, HAM, Pemberantasan Korupsi, Penguatan Demokrasi, Peningkatan Layanan Publik dan Kerukunan Warga.