Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Pembicaraan Jokowi dengan Joe Biden Soal Situasi di Gaza Palestina

Menlu RI Retno Marsudi mengungkap pembicaraan Presiden Jokowi dengan Presiden Joe Biden mengenai situasi di Gaza
Ini Pembicaraan Jokowi dengan Joe Biden Soal Situasi di Gaza Palestina. Presiden Jokowi saat menyampaikan kuliah umum yang diikuti oleh hampir 500 peserta yang terdiri dari akademisi hingga mahasiswa di Gaston Hall, Gedung Healy, Georgetown University, Washington DC, Amerika Serikat / Setpres - Laily Rachev
Ini Pembicaraan Jokowi dengan Joe Biden Soal Situasi di Gaza Palestina. Presiden Jokowi saat menyampaikan kuliah umum yang diikuti oleh hampir 500 peserta yang terdiri dari akademisi hingga mahasiswa di Gaston Hall, Gedung Healy, Georgetown University, Washington DC, Amerika Serikat / Setpres - Laily Rachev

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Retno Marsudi membeberkan pembicaraan yang dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden di Washington DC. 

Retno mengatakan bahwa kedua presiden dalam pertemuan tersebut salah satunya membahas situasi yang sangat mencekam di Gaza, Palestina. 

"Kedua presiden membahas isu kawasan dan internasional terutama situasi di Gaza," katanya, dalam keterangan resmi, Selasa (14/11/2023).

Dia mengatakan bahwa Presiden Jokowi menyampaikan posisi Indonesia atas situasi pertempuran yang terjadi di Gaza. 

Selain itu, Jokowi juga meminta kepada Joe Biden untuk dapat menggunakan pengaruhnya kepada Israel untuk menghentikan peperangan di Gaza. 

"Presiden Jokowi sampaikan posisi tegas Indonesia dan meminta agar Amerika Serikat dapat menggunakan pengaruhnya kepada Israel untuk hentikan kekejaman di Gaza," ucapnya.

Menlu RI menegaskan bahwa Presiden Jokowi juga menekankan bahwa gencatan senjata sangat penting untuk segera dilakukan saat ini.

Selain itu, juga pentingnya bantuan kemanusiaan yang dikirim ke Jalur Gaza dengan aman dan berkelanjutan.

"Serta proses perdamaian menuju two state solution berdasarkan parameter internasional yang disepakati dapat segera dimulai kembali," tambahnya.

Sementara itu, Retno juga mengatakan bahwa Presiden Jokowi menyampaikan kepada Biden hasil keputusan KTT Luar Biasa OKI yang baru saja diselenggarakan di Riyadh, Arab Saudi, pada 11 November lalu.

"Presiden Jokowi menyampaikan bahwa posisi negara anggota OKI sangat solid dan keras agar Israel segera akhiri kekejamannya di Gaza," ucapnya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Erta Darwati
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper