Bisnis.com, JAKARTA – Ratusan orang yang terdiri dari perwakilan siswa SMA/SMK se-DKI Jakarta serta masyarakat umum menghadiri upacara bendera peringatan Hari Sumpah Pemuda di Museum Sumpah Pemuda, Senen, Jakarta Pusat pada Sabtu (28/10/2023).
Dalam upacara peringatan tersebut, hadir pula beberapa keluarga tokoh Kongres Pemuda 95 tahun lalu di antaranya adalah keluarga Moh Yamin dan WR Supratman. Mereka turut menyampaikan beberapa pesan kepada generasi muda terkait spirit Sumpah Pemuda.
Cicit Moh Yamin, Rania Maheswari Yamin, menekankan pentingnya bagi generasi muda saat ini untuk mempertahankan kemerdekaan dengan merawat warisan budaya dan sejarah bangsa Indonesia.
“Yang penting anak muda zaman sekarang melestarikan atau mempertahankan eksistensi kemerdekaan mereka, harus terus berinovasi, kreatif, pokoknya melakukan yang terbaik untuk Indonesia,” katanya kepada wartawan, Sabtu (28/10/2023).
Menurutnya, hal tersebut dapat menjadi salah satu bentuk pemaknaan terhadap ikrar Sumpah Pemuda. Rania sendiri, yang merupakan kreator konten sejarah dan Bahasa Indonesia di TikTok, mengaku selalu mengutamakan sisi ke-Indonesia-an dalam karyanya, dan mengajak pemuda Indonesia untuk melakukan hal serupa.
“Mungkin orang-orang banyak yang tahu lagu Indonesia Raya, tapi ada juga karya Moh Yamin yaitu sajak berjudul Indonesia Tumpah Darahku, ditulis tahun 1928. Itu pertama kali akhirnya Moh Yamin menyatakan bahwa Indonesia, apa yang dimaksud wawasan Indonesia, adalah Indonesia Raya,” terangnya.
Baca Juga
Maka dari itu, Rania mengimbau agar para pemuda utamanya remaja untuk lebih menggali temuan-temuan serupa, demi melestarikan semangat Sumpah Pemuda.
Sementara itu, Agustiani selaku cucu keponakan WR Supratman bersama sang anak Beby Geraldine juga menyampaikan pesan kepada generasi muda, khususnya pelajar, bahwa penting untuk menjaga keutuhan bangsa dengan menghidupkan kembali makna dari ikrar Sumpah Pemuda.
"Kita mengingat kembali kalau Sumpah Pemuda itu adalah sebuah janji puluhan tahun lalu, yang telah diikrarkan setelah puluhan tahun kepada kita. Janji Sumpah Pemuda itu harus kita tepati, kita jaga, kita hidupkan kembali," kata Beby.
Itu sebabnya, dia mengimbau para pemuda untuk meneruskan apa dicita-citakan oleh generasi sebelumnya, selagi menjaga semangat dalam persatuan bangsa Indonesia.