Bisnis.com, JAKARTA - Bakal calon wakil presiden (Bacawpres) Koalisi Perubahan, Muhamimin Iskandar (Cak Imin) mengharapkan yang terbaik terkait dengan hasil pemeriksaan kesehatan.
Pasalnya, hari ini pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI akan menerima hasil pemeriksaan kesehatan tiga pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) dari tim pemeriksa kesehatan RSPAD Gatot Subroto.
“Insya Allah semua baik-baik saja,” kata Cak Imin di Galeri Seni Kuntskring, Kamis (26/10/2023) malam.
Cak Imin mengatakan bahwa pihaknya optimis hasil dari pemeriksaan kesehatan lancar dan tidak ada kendala. Kemudian terkait dengan pengambilan hasil, Cak Imin menyebut hal itu sudah ranah dari KPU dan tidak mau mencampurinya.
“Nggak (ke RSPAD) itu urusan KPU,” ucapnya.
Sebelumnya, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy'ari mengatakan pihaknya akan menerima hasil pemeriksaan kesehatan tiga pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).
Baca Juga
Laporan akan disampaikan oleh tim pemeriksa kesehatan RSPAD Gatot Subroto kepada KPU yang akan dilakukan di kantor KPU, pada Jumat (27/10/2023).
"Rangkaian pemeriksaan yang telah dilakukan terhadap 3 bakal paslon rencananya Jumat besok, tanggal 27 Oktober 2023 sekitar jam 14.00 WIB akan disampaikan oleh tim pemeriksa kesehatan RSPAD Gatot Subroto kepada KPU yang akan dilakukan di kantor KPU," katanya saat konferensi pers di depan Medical Check Up (MCU) RSPAD Gatot Subroto, Kamis (26/10/2023).
Dia menjelaskan bahwa hari ini merupakan hari terakhir untuk pemeriksaan kesehatan, yang dilakukan oleh pasangan capres Prabowo Subianto dan cawapres Gibran Rakabuming Raka.
"Ada 3 bakal capres cawapres yang sudah didaftarkan gabungan parpol, dan kemarin juga hari terakhir maka kemudian hari ini adalah hari terakhir untuk pemeriksaan kesehatan bagi bakal paslon presiden bapak Prabowo Subianto dan bakal cawapres mas Gibran," ujarnya.