Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tim 8 Anies Bubar, Diganti Baja Amin

Tim 8 Koalisi Perubahan resmi bubar dan digantikan oleh Badan Pekerja Anies-Imin (Baja-Amin), sesuai hasil pertemuan Koalisi Perubahan.
Bakal calon presiden dari partai Nasional Demokrat Anies Baswedan menyampaikan gagasan di UGM, Sleman, DI Yogyakarta, Selasa (19/9/2023). Acara Bicara Gagasan menghadirkan tiga bakal calon presiden Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subanto untuk memberikan kesempatan bacapres menyampaikan gagasan jika terpilih menjadi presiden. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/foc.
Bakal calon presiden dari partai Nasional Demokrat Anies Baswedan menyampaikan gagasan di UGM, Sleman, DI Yogyakarta, Selasa (19/9/2023). Acara Bicara Gagasan menghadirkan tiga bakal calon presiden Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subanto untuk memberikan kesempatan bacapres menyampaikan gagasan jika terpilih menjadi presiden. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah/foc.

Bisnis.com, JAKARTA - Tim 8 Koalisi Perubahan resmi bubar dan digantikan oleh Badan Pekerja Anies-Imin (Baja Amin), sesuai hasil pertemuan Koalisi Perubahan di Sekretariat Baja Amin, Jakarta Selatan pada Jumat (22/9/2023).

Pertemuan Koalisi Perubahan ini dipimpin langsung oleh bakal calon presiden Anies Baswedan dan bakal calon wakil presiden Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Selain itu, perwakilan masing-masing partai Koalisi Perubahan yaitu NasDem, PKS, dan PKB, juga hadir.

"Jadi Baja Amin ini akan menjadi badan yang melakukan sinkronisasi, konsolidasi, antarunsur dalam koalisi. Ini menggantikan peran yang kemarin dikerjakan oleh Tim 8," jelas Anies usai pertemuan.

Tim 8 bubar karena Partai Demokrat sudah keluar dari Koalisi Perubahan. Di samping itu, PKB kini sudah bergabung ke Koalisi Perubahan.

Anies menjelaskan, nantinya masing-masing partai politik pendukungnya akan mengirim tiga perwakilan di Baja Amin, begitu juga perwakilan Anies dan Cak Imin. Oleh sebab itu, dia meyakini langkah-langkah Koalisi Perubahan akan bisa dikerjakan secara lebih intensif ke depan. 

"Nanti Baja [Amin] sendiri yang akan pada waktunya menceritakan apa-apa saja yang dikerjakan dan unsur-unsur tiap partai," ujar Anies.

Sebagai informasi, perwakilan Partai NasDem di Baja Amin terdiri dari Ketua DPP NasDem Willy Aditya, Koordinator Bidang Kebijakan Publik dan Isu Strategis DPP NasDem Suyoto, dan Ketua DPP Pemenangan Pemilu Wilayah Jawa Timur Dossy Iskandar. 

Sementara, perwakilan PKB di Baja Amin yaitu Wakil Sekretaris Jenderal PKB Syaiful Huda, Koordinator Bidang Pencalegan DPP PKB Nihayatul Wafiroh, dan Ketua DPP PKB Lukmanul Khakim.

Terakhir, perwakilan PKS di Baja Amin yaitu Ketua DPP PKS Al Muzzammil Yusuf, Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) PKS BS Wibowo, dan Direktur Saksi Nasional DPP PKS, Moh Rozaq Asyhari.

Penasihat Baja Amin terdiri dari tiga orang yaitu perwakilan dari Anies, Dadang Juliantara; Wakil Majelis Syura PKS M. Sohibul Iman; dan Ketua DPP NasDem Sugeng Suparwoto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper