Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mau Dapat Beasiswa di Universitas Indonesia? Begini Caranya

Universitas Indonesia menawarkan sejumlah beasiswa untuk para mahasiswa. Beasiswa itu antara lain diberikan Bank Indonesia, BCA.
Kampus Universitas Indonesia (UI)./Istimewa
Kampus Universitas Indonesia (UI)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Universitas Indonesia (UI) menawarkan sejumlah beasiswa untuk para mahasiswa. Beasiswa itu antara lain diberikan oleh Bank Indonesia, BCA, Karya Salemba, Sumitomo.

Untuk informasi pembukaan beasiswa UI terbaru, mahasiswa bisa mengakses laman mahasiswa.ui.ac.id dan informasi dari pihak Manajer Kemahasiswaan dan Alumni (Mahalum).

Mahalum akan menempelkan pengumuman bantuan pendidikan di mading masing-masing fakultas.

Dilansir laman resmi UI, Direktorat Kemahasiswaan UI mengelompokkan beasiswa menjadi dua yaitu dari internal kampus dan sponsor.

UI tidak memisahkan bantuan biaya pendidikan untuk mahasiswa kurang berprestasi atau kurang mampu, sehingga setiap mahasiswa memiliki kesempatan yang sama untuk meraih beasiswa.

Persyaratan beasiswa di UI berbeda-beda tergantung penyelenggara beasiswa. Namun, ketentuan melamar beasiswa secara umum, meliputi:

- IPK minimal 3,01

- Daftar riwayat hidup

- Mengisi formulir pengajuan beasiswa

- Mengisi surat pernyataan bukan perokok aktif

- Salinan slip gaji orang tua/wali

- Salinan Kartu Keluarga (KK)

- Salinan Kartu Tanda/Identitas Mahasiswa (KTM)

Sementara itu, bentuk manfaat beasiswa yang diberikan UI berupa keringanan dari penetapan biaya operasional pendidikan berkeadilan (BOPB) atau beasiswa kerja paruh waktu di lingkungan UI (40 jam kerja per bulan dengan kompensasi Rp300 ribu).

Untuk beasiswa sponsor bisa berasal dari pemerintah, perusahaan, yayasan, perseorangan, dan lain-lain.

Beasiswa UI jenis ini biasanya dibagi menjadi tiga jenis, yaitu khusus mahasiswa berprestasi, ekonomi kurang mampu atau kombinasi keduanya.

Besaran biaya pendidikan yang diberikan juga berbeda-beda, mulai dari pembebasan UKT, tunjangan hidup bulanan, pelatihan-pelatihan kepemimpinan, hingga bebas biaya kuliah hingga lulus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper