Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Seperti Vaksin Flu, FDA Pertimbangkan Vaksin Covid-19 Diberikan Setahun Sekali

FDA menyarankan agar vaksin Covid-19 dapat diberikan sebagai vaksin tahunan seperti vaksin flu. 
vaksin Covid-19 jenis Pfizer dan Moderna buatan Amerika Serikat/inquirer.net
vaksin Covid-19 jenis Pfizer dan Moderna buatan Amerika Serikat/inquirer.net

Bisnis.com, JAKARTA - Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) menyarankan agar vaksin Covid-19 dapat diberikan sebagai vaksin tahunan seperti vaksin flu. 

Wacana ini akan membuat vaksin Covid-19 sebagai salah satu jenis vaksin yang wajib diterima oleh masyarakat AS setiap tahunnya. Tak hanya bagi mereka yang berusia 18 tahun ke atas, program vaksin tahunan ini juga akan diterima oleh anak-anak hingga kelompok lanjut asia (lansia).

"Penyederhanaan komposisi vaksin ini akan mmengurangi kesalahan pemberian vaksin karena kerumitan terkait jumlah penyakian vial yang berbeda," terang FDA seperti dilansir dari CNN, Selasa (24/1/2023). 

FDA mengatakan, rencana ini nantinya mengharuskan pihaknya untuk menentukan strain Covid-19 yang akan beredar setiap tahunnya. Setelahnya, mereka baru akan memutuskan jenis vaksin Covid-19 yang akan diberikan kepada masyarakat AS pada musim gugur yang jatuh pada setiap September. 

Rencana ini ternyata menerima tanggapan yang beragam. Mantan Anggota Panel Penasehat Ahli FDA Gregory Poland mengatakan, sebelum wacana ini diputuskan, dia meminta agar FDA dapat merilis data tentang efektivitas vaksin booster yang diperbarui terhadap subvarian Omicron terbaru. 

Seperti diketahui, varian Omicron yang telah diklasifikasikan sebagai variant of concern oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) ini memiliki sifat yang lebih menular dan kemampuan yang baik untuk menghinduri sistem imunitas tubuh yang terbentuk dari vaksin maupun infeksi secara alami. 

Menurut Poland, Komite Penasihat Nasional AS juga perlu meminta transparansi penuh dari FDA dan produsen obat sebelum akhirnya keduanya memutuskan untuk menjadikan vaksin Covid-19 sebagai vaksin tahunan. 

Di sisi lain, wacana ini justru mendapatkan dukungan dari Direktur Institut Imunologi Fakultas Kedokteran Universitas Pennsylvania John Wherry. Wherry menilai bahwa wacana ini akan membuat masyarakat AS  untuk memiliki sistem imunitas tubuh terhadap Covid-19 yang semakin baik per tahunnya. 

"Merekomendasikan vaksin secara rutin sebagai bagian dari perawatan kesehatan rutin memang sesuatu yang harus kita lakukan," ujar Wherry. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper