Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini 3 Cara Mencari Masjid Terdekat Dari Lokasi Anda, Tidak Ribet!

Berikut ini cara mencari masjid terdekat dengan mudah hanya menggunakan google maps. Simak penjelasannya
Cara mencari masjid terdekat/freepik
Cara mencari masjid terdekat/freepik

Bisnis.com, JAKARTA - Cara mencari Masjid terdekat dari lokasi sekarang bisa dilakukan dengan cepat hanya menggunakan Google Maps di ponsel kamu. Bahkan, Google Maps tidak hanya memberikan informasi lokasi masjid terdekat, namun juga memberikan rute menuju masjid dari titik kamu berada dan Panjang jarak yang harus kamu tempuh. 

Selain itu, Google Maps juga memberikan foto lokasi Masjid untuk memudahkan pencarian kamu. Informasi ini juga dilengkapi dengan jam buka Masjid dan ulasan dari sesame pengguna Google Maps yang pernah berkunjung ke Masjid tersebut. 

Cara menjadi Masjid terdekat dari lokasi sekarang tentu akan memudahkan kamu yang tengah malam dalam perjalanan. Khusus di daerah yang belum terlalu dikenal saat sudah memasuki masuk shalat. Tidak hanya mencari Masjid, pencarian dengan aplikasi Google Maps juga bisa digunakan untuk menemukan informasi soal tempat-tempat lain, seperti ATM, restoran hingga tempat wisata. 

Berikut ini adalah beberapa cara mencari Masjid terdekat yang sudah dilansir dari berbagai sumber:

1. Cara mencari Masjid terdekat dari lokasi via Maps

  • Buka aplikasi Google Maps.
  • Pastikan location atau GPS kamu sudah aktif.
  • Klik kolom pencarian atau search.
  • Isi dengan Masjid terdekat.
  • Isi telusuri area ini untuk refresh.
  • Klik pilihan Masjid terdekat.
  • Klik direction atau rute menuju Masjid terdekat. 

2. Cara mencari Masjid terdekat via Google Assistant

  • Pastikan fitur assistant voice kamu aktif.
  • Ucapkan OK Google.
  • Ucapkan Masjid terdekat.
  • Klik salah satu lokasi Masjid terdekat.
  • Klik rute.
  • Tunggu arahan dari Google Maps untuk Masjid terdekat. 

3. Cara mencari Masjid terdekat via Google

  • Buka browser atau chrome.
  • Buka Google.
  • Isi kata kunci Masjid terdekat atau musholla.
  • Klilk cari atau search.
  • Lokasi Masjid terdekat akan muncul di maps.
  • Klik salah satu lokasi Masjid terdekat.
  • Klik menu rute.
  • Tunggu arahan dari Google Maps menuju Masjid terdekat. 

Tips menggunakan Google Maps yang benar

  1. Buka aplikasi Google Maps di ponsel kamu.
  2. Tentukan lokasi tujuan dengan mencari di peta atau ketik di kolom pencarian.
  3. Pilih direction, setelah itu Google Maps akan membuat rute menuju kesana.
  4. Hati-hati dan jangan sampai pilih rute. Pilih rute sesuai transportasi yang kamu gunakan. Ada ikon mobil, kereta, motor, jalan kaki atau kendaraan online.
  5. Rute utama atau tercepat akan tampil dengan warna biru. Jika ada pilihan rute lain, Google Maps akan menampilkan warna abu-abu.
  6. Evaluasi rute. Cek baik-baik rutenya, jika keluar dari jalan raya dan masuk ke jalan kecil, periksa lagi dengan google street view untuk memastikan kendaraan kamu bisa lewat.
  7. Jika sudah yakin dengan rutenya, klik start untuk memulai navigasi. 

Masjid terdekat dari lokasi sekarang Grand Wisata Tambun Bekasi:

1. Masjid Agung Izzatul Islam Grand Wisata Bekasi.

2. Masjid Nurul Ikhlas.

3. Masjid Al-Ihsan.

4. Musolah Al Mutaqin.

5. Masjid AN NADWAH. 

Itulah beberapa cara mencari Masjid terdekat dari lokasi sekarang. Semoga bisa membantu kamu ya!


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hana Fathina
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper