Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kubu PPP Mardiono Yakin Suharso Tidak Gugat SK Kemenkumham

Plt Ketum PPP Muhamad Mardiono yakin Suharso Monoarfa tak akan menggugat SK Kemenkumham terkait susuan kepengurusan baru partai ke PTUN.
Plt. Ketum PPP Mohamad Mardiono / Bisnis - Surya Hestin Untari
Plt. Ketum PPP Mohamad Mardiono / Bisnis - Surya Hestin Untari

Bisnis.com, JAKARTA –  Pelaksana Tugas (Plt) Ketum Umum (Ketum) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono yakin Suharso Monoarfa tak akan menggugat Surat Keputusan (SK) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) terkait susuan kepengurusan baru partai ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).

Sebagai informasi, Kemenkumham telah mengesahkan Mardiono sebagai Plt Ketum PPP menggantikan Suharso untuk sisa masa bakti 2020 – 2025. Pengesahan tersebut tertuang dalam SK Kemenkumham nomor M.HH-26.AH.11.02 Tahun 2022 yang ditandatangani Menkumham Yasonna Laoly di Jakarta, Jumat (9/9/2022).

“Iya insya Allah itu tidak terjadi [Suharso menggugat SK Kemenkumham ke PTUN],” ujar Mardiono kepada awak media di Kantor DPR, Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (12/9/2022).

Dia mengaku mengenal baik sosok Suharso. Menurutnya, Suharso merupakan sosok yang sangat negarawan sehingga Ketua Bappenas tersebut tak akan menggugat SK Kemenkumham tersebut ke PTUN.

Di sisi lain, saat dijumpai di Gedung Nusantara I DPR pada hari ini, Senin (12/9/2022), Suharso tak mau menjawab pertanyaan awak media—termasuk soal apakah dia akan menggugat SK Kemenkumham yang resmi melengserkan dirinya dari jabatan Ketum PPP. Suharso hanya berjalan ke arah mobilnya tak memberi jawaban berarti ke awak media.

Meski begitu, pekan lalu dia masih mengaku sebagai Ketum PPP yang sah. Menurutnya, musyawarah kerja nasional (mukernas) yang dijadikan ajang pelengseran dirinya pada 5 September lalu, diselenggarakan secara tak sah, sebab undangan kegiatan tersebut tak ditandatangani olehnya dan Arwani Thomafi sebagai sebagai Ketum dan Sekretaris Jenderal PPP.

"Masih, iya iya masih," ujar Suharso saat ditanya awak media terkait status sebagai Ketum PPP di sela acara Workshop Nasional Anggota DPRD Fraksi PPP Se-Indonesia, Redtop Hotel, Jakarta Pusat, Selasa (6/9/2022).

Selain itu, pada pekan lalu dia juga sempat melayangkan surat klarifikasi ke Menkemkum. Surat tersebut menjelaskan bahwa dirinya dirinya dilengserkan secara tak sah.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper