Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan selamat Hari Anak Nasional tahun 2022, di mana diimbaunya seluruh pihak harus memastikan setiap anak terlindungi dan terpenuhi hak-haknya dalam meraih cita-cita.
Dikutip melalui akun Instagramnya @jokowi, ucapan itu juga disertai dengan video yang menggambarkan Jokowi sedang bermain layangan bersama sejumlah anak di sekitar pantai.
"Setiap anak punya cita-cita dan impian masa depannya sendiri. Kita hanya perlu memastikan anak-anak Indonesia tetap terlindungi, terpenuhi hak-haknya, bergembira, tumbuh sebagai manusia yang berjiwa merdeka, dan menjadi bagian dari kemajuan bangsa," tulis Jokowi, dikutip dari unggahan Instagram @jokowi, Sabtu (23/7/2022).
Hari Anak Nasional (HAN) diperingati setiap 23 Juli dan menjadi momentum untuk menggugah kepedulian dan partisipasi seluruh komponen bangsa dalam pemenuhan hak anak.
Hak yang dimaksud yakni hak hidup, tumbuh, berkembang, serta mendapat perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi.
Dikutip dari Buku Pedoman HAN 2022, pelaksanaan Hari Anak Nasional pada 2022 sudah memasuki pascapandemi.
Baca Juga
Hal tersebut membuat perubahan dalam pola kehidupan anak sehingga mengalami berbagai penyesuaikan kembali dalam kehidupan bermasyarakat, belajar dan pemanfaatan waktu luang sesuai protokol kesehatan.
Oleh sebab itu, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak mengangkat tema HAN 2022 dengan Anak Terlindungi, Indonesia Maju.