Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan reshuffle kabinet, dan menunjuk Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan alias Zulhas sebagai menteri di kabinet Indonesia Maju.
Zulhas menggantikan posisi Muhammad Lutfi, sebagai Menteri Perdagangan.
Dikutip dari laman elhkpn.kpk.go.id, Zulhas tercatat memiliki harta kekayaan sebesar Rp 32.810.882.791.
Berdasarkan LHKPN Zulhas, harta itu dilaporkan pada 27 Maret 2022. Zulhas melaporkan hartanya saat menjabat Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR).
Secara perinci, Zulhas tercatat memiliki sembilan bidang tanah dan bangunan dengan total nilai Rp 12.985.500.000 yang tersebar di Jakarta Timur dan Bogor.
Zulhas yakni pun tercatat memiliki dua mobil Toyota Alphard dengan nilai total Rp 1,1 miliar. Dia juga melaporkan harta bergerak lainnya senilai Rp 1,5 miliar.
Baca Juga
Selain itu, tercatar total nilai surat berharga yang dimiliki Zulhas sebesar Rp 4.990.000.000.
Zulhas juga memiliki kas atau setara kas sejumlah Rp 12.235.382.791. Zulhas tak tercatat memiliki utang.