Bisnis.com, JAKARTA – Belarusia dikabarkan bakal turut mengerahkan pasukannya untuk membantu Rusia dalam rangka invasi terhadap Ukraina.
Dikutip melalui BBC, seorang pejabat Amerika Serikat (AS) yang enggan disebutkan namanya mengatakan Belarusia tengah bersiap untuk bergabung dalam invasi Rusia ke Ukraina.
"Sangat jelas bahwa Minsk (ibu kota Belarusia) sekarang merupakan perpanjangan dari Kremlin," kata pejabat tersebut, dikutip melalui BBC, Senin (28/2/2022).
Sementara itu, dikutip melalui The Kyiv Independent, pasukan udara Belarusia bersiap untuk menginvasi Ukraina segera. Bahkan, langkah tersebut diperkirakan paling cepat bisa berlangsung pada Senin (28/2) waktu setempat.
Disebutkan bahwa pasukan khusus Belarusia telah menaiki pesawat militer pada Minggu (27/2) waktu setempat, bersiap untuk pengerahan di atau dekat Kiev dan Zhytomyr.
Menurut laporan tersebut, Belarusia tengah mempersiapkan invasi penuh ke Ukraina menyusul Rusia.
Sekadar informasi, Belarusia secara de-facto melancarkan perang terhadap Ukraina dengan membiarkan pasukan Rusia menggunakan wilayahnya untuk menginvasi Ukraina, dan memberikan akses ke rumah sakit maupun intelijen.