Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebut kerja sama pemerintah dalam menghadapi pandemi dipastikan berlanjut untuk memenangkan perang melawan Covid-19.
Riza menyebut Pemprov DKI akan mempererat kerja sama dengan Satuan Tugas Nasional Penanganan Covid-19, Kementerian Perhubungan, Kementerian Keuangan, Kementerian Kesehatan, dan pihak-pihak lain.
"DKI Jakarta siap menghadapi medan perang dalam rangka melawan varian baru Omicron," kata Riza di Balai Kota Jakarta, Senin (17/1/2022).
Dia menjelaskan, sebagai tempat transit warga negara asing (WNA) dan terdapat WNI yang datang dari luar negeri, Jakarta dinilai wajar, jika berisiko tinggi menjadi daerah dengan tingkat paparan tertinggi Covid-19.
Sebelumnya, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan pemerintah akan mempersiapkan Jakarta secara khusus untuk menjadi pionir dalam menghadapi 'medan perang' menghadapi lonjakan varian Omicron.
Alasannya, lebih dari 90 persen transmisi lokal varian Omicron terjadi di DKI Jakarta.
Baca Juga
"Kita harus memastikan kita bisa menangani perang menghadapi Omicron," kata Budi dalam konferensi pers daring, Minggu (16/1/2022).
Namun, pemerintah mengimbau agar masyarakat tidak panik dan tetap melaksanakan protokol kesehatan untuk membantu upaya percepatan pemulihan kesehatan dan ekonomi di Tanah Air.
Pemerintah memperkirakan puncak dari penularan Covid-19 varian Omicron pada Februari 2022. Terkait dengan hal itu, masyarakat diimbau untuk menghindari kerumunan dan segera mendapatkan vaksin booster.