Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BLT UMKM 2022 Cair Januari: Hoaks atau Fakta?

Informasi tentang bantuan langsung tunai atau BLT UMKM yang cair pada Januari 2022 sebenarnya hoaks atau fakta?
situs eform.bri.co.id/bpum untuk mengecek status pencairan BLT UMKM Rp1,2 juta via BRI/tangkapan layar eform.bri.co.id
situs eform.bri.co.id/bpum untuk mengecek status pencairan BLT UMKM Rp1,2 juta via BRI/tangkapan layar eform.bri.co.id

Bisnis.com, Jakarta – Kepastian terkait Bantuan Langsung Tunai atau BLT UMKM 2022 yang cair pada bulan Januari masih ditunggu oleh masyarakat.

Teka – teki tentang kapan cairnya BLT UMKM 2022 pada Januari 2022 sebenarnya belum menemui titik terang. Namun, akun Facebook Ari Ramadhan membuat heboh di grup FB THE ONSU FAMILY setelah mengunggah postingan tentang pencairan BLT UMKM 2022 pada 6 Januari 2022.

"Amin Ya Allah.. Pak, Buk, cek Rp1,2 [juta] bulan ini. Pastikan namamu tercatat sebagai penerima ya Pak/Bu. Untuk caranya klik link biru di bawah ini BLT UMKM Rp1,2 juta," tulis akun FB Ari Ramadhan dikutip dari situs Covid-19.go.id, Jumat (14/1/2022).

Akun Facebook dengan nama pengguna “Ari Ramadhan” (https://www.facebook.com/profile.php?id=100065785864465) mengunggah sebuah tautan untuk memeriksa nama-nama penerima BLT UMKM bulan Januari 2022. Dalam narasi tersebut juga disebutkan bahwa jumlah bantuan yang diberikan adalah Rp1,2 juta.

Dilansir dari situs Kominfo.go.id, ternyata postingan Ari Ramadhan di Facebook tidak benar alias hoaks. Pasalnya, belum ada pengumuman resmi dari Kementerian Koperasi dan UKM terkait kelanjutan pemberian BLT UMKM pada 2022.

"Saat ini, Kemenkop UKM masih menunggu keputusan dari Kemenkeu terkait anggaran program BLT UMKM 2022," tulis situs Kominfo.go.id.

Dengan demikian, narasi yang diunggah oleh akun Facebook dengan nama pengguna “Ari Ramadhan” tersebut dapat dikategorikan sebagai hoaks atau konten palsu/fabricated content.

Pelaku UMKM bisa menerima bantuan uang tunai sebesar Rp1,2 juta. Untuk penerima BLT UMKM, Anda dapat mengecek daftar penerima maupun reservasi pencairan bantuan UMKM melalui situs link eform.bri.co.id bukan link tidak jelas yang beredar di media sosial.

Sebagai informasi bagi setiap penerima yang memenuhi syarat dapat melakukan pencairan BPUM sebesar Rp 1,2 juta hanya dapat dilakukan sekali.

Simak cara cek penerima BLT UMKM 2022

1. Klik e-form BRI di https://eform.bri.co.id/bpum
2. Masukkan nomor KTP dan kode verifikasi
3. Klik proses inquiry
4. Jika sudah masuk, Anda akan menerima pemberitahuan apakah sudah mendapatkan bantuan atau tidak Jika terdaftar sebagai penerima, pelaku usaha mikro bisa mendatangi kantor BRI untuk mencairkan bantuan UMKM senilai Rp 1,2 juta. Pastikan Anda sudah memenuhi syarat agar dapat mencairkan bantuannya.

Simak syarat untuk mencairkan BLT UMKM 2022

1. Penerima BLT UMKM wajib melampirkan buku tabungan dan Kartu ATM
2. Penerima wajib membawa Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP)
3. Penerima harus membawa surat Pernyataan yang ditandatangani oleh petugas Desa daerah setempat
4. Penerima wajib menunjukkan notifikasi pesan SMS pemberitahuan penerima BLT UMKM atau BPUM Adapun syarat yang harus dipenuhi para pelaku usaha jika ingin mendaftarkan diri untuk mendapatkan bantuan pada tahap berikutnya.
Simak syarat untuk mendapat BLT UMKM

Anda bisa mengunjungi dinas bidang koperasi dan UKM di masing-masing pemerintah kabupaten/kota dan memenuhi syarat sebagai berikut ini.

1. Wajib Warga Negara Indonesia (WNI) dan berdomisili di Indonesia
2. Pemohon wajib melampirkan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP)
3. Pemohon harus memiliki usaha mikro yang dibuktikan dengan surat usulan calon penerima dan pengusul BPUM
4. Sedang mencari kerja/pekerja atau buruh yang terkena PHK
5. Pemohon tidak sedang menerima bantuan sosial lainnya
6. Pemohon bukan berasal dari anggota TNI/Polri, pegawai ASN, BUMN atau BUMD 7. Pemohon hanya bisa mendapat bantuan 2 anggota keluarga dalam satu kartu keluarga.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper