Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Di Luar Agenda, Jokowi Tiba-Tiba Naik Perahu untuk Sapa Warga Cilacap

Di luar agenda yang telah direncanakan, Presiden Jokowi menyempatkan diri menaiki perahu rakyat untuk menyeberangi sungai demi menyapa warga Cilacap.
Presiden Jokowi menaiki perahu untuk menyeberangi sungai demi menyapa warga di Desa Tritih Kulon, Kecamatan Cilacap Utara, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Kamis (23/9/2021) - BPMI Setpres
Presiden Jokowi menaiki perahu untuk menyeberangi sungai demi menyapa warga di Desa Tritih Kulon, Kecamatan Cilacap Utara, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Kamis (23/9/2021) - BPMI Setpres

Bisnis.com, JAKARTA - Di luar agenda yang telah direncanakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyempatkan diri menaiki perahu rakyat untuk menyeberangi sungai demi menyapa warga secara langsung yang ada di seberang sungai.

Kejadian tersebut berlangsung di Desa Tritih Kulon, Kecamatan Cilacap Utara, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Kamis (23/9/2021) di mana Presiden Jokowi diagendakan untuk menamam pohon mangrove bersama rakyat.

Presiden Jokowi terlihat menaiki perahu bersama tiga nelayan dan hanya didampingi oleh Komandan Grup A Paspampres Anan Nurakhman.

Usai melakukan penanaman mangrove, Presiden diagendakan untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi para pelajar di SMA Negeri 2 Cilacap.

Di tempat ini Presiden juga akan menyapa para peserta vaksinasi di sejumlah sekolah lainnya melalui konferensi video.

Selain di SMA Negeri 2 Cilacap, Presiden juga akan meninjau kegiatan vaksinasi bagi masyarakat secara pintu ke pintu yang digelar di Kampung Nelayan Sentolo Kawat, Kecamatan Cilacap Selatan.

Sebelum kembali ke Jakarta, Presiden akan terlebih dahulu menuju Pantai Kemiren, Kecamatan Cilacap Selatan, untuk melakukan kegiatan pelepasan tukik.

Setelahnya, Presiden bersama rombongan akan langsung kembali ke Jakarta melalui Bandar Udara Tunggul Wulung, Kabupaten Cilacap.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper