Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah dan Grup Artha Graha mempercepat penyaluran vaksin Covid-19 Pfizer, Astrazeneca dan Sinovac ke masyarakat melalui mal-mal.
Bagi masyarakat yang belum pernah disuntik vaksin Covid-19 bisa mendaftarkan diri secara online. Jika mendaftarkan diri melalui offline maka jumlah kuota akan terbatas.
Bagi yang ingin mendapatkan vaksin Pfizer maka harus memiliki eKTP DKI Jakarta, bagi yang KTP nonDKI maka bisa membawa surat keterangan domisili dari RT/RW dengan cap basah dan tanda tangan.
Penerima vaksin Pfizer juga harus berusia lebih dari 12 tahun dan belum pernah mendapatkan vaksin pertama dan kedua.
Berikut link untuk mendafarkan vaksin di Mal Artha Gading https://linktr.ee/malarthagading
Berikut syarat untuk memperoleh vaksin Covid-19:
1. Dosis pertama untuk 18 tahun ke atas menggunakan vaksin AstraZeneca
2. Dosis pertama untuk 18 tahun ke bawah dan ibu hamil menggunakan vaksin Sinovac
3. Sentra Vaksinasi Ciputra World Surabaya menggunakan Vaksin Sinovac yang dilaksanakan hari Selasa, Kamis dan Sabtu. Untuk vaksin AstraZeneca akan diilaksanakan pada Senin, Rabu dan Jumat.
4. Penggunaan jenis vaksin dapat berubah sesuai ketersediaan vaksin dari pemerintah. Vaksin ini adalah vaksin PROGRAM PEMERINTAH. Vaksin yang digunakan saat ini adalah yang sesuai dengan yang ditetapkan oleh pemerintah.
5. Warga Negara Indonesia (WNI), berusia diatas 12 tahun dan memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK).
6. Peserta tidak terdaftar dalam program vaksin Gotong Royong manapun. Penyintas Covid-19 harus minimal 3 bulan sejak dinyatakan sembuh.
7. Tidak sedang dalam keadaan demam, batuk atau menderita infeksi akut dalam 7 hari terakhir.
8. Tidak sedang mengkonsumsi obat-obatan steroid (Radang / penambah berat badan).
9. Tidak memiliki riwayat alergi berat atau penyakit kronis seperti kencing manis, tekanan darah tinggi, jantung, tyroid, autoimun yang tidak terkontrol. Apabila memiliki salah satu penyakit diatas, diperlukan surat rekomendasi vaksin dari dokter yang merawat.
10. Penyandang disabilitas boleh melakukan vaksin
11. Belum pernah menerima vaksin apapun dalam 1 bulan terakhir.
12. Saat datang membawa KTP/KK. Semua peserta wajib melakukan pendaftaran vaksin di aplikasi pedulilindungi.id.