Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kebakaran Hutan di Selatan Turki, 3 Orang Tewas dan Puluhan Terluka

Puluhan orang lainnya juga dirawat di rumah sakit dengan luka bakar setelah api melalap rumah-rumah di provinsi Antalya.
Tangkapan layar video yang menunjukkan kebakaran hebat di Turki bagian selatan/Twitter
Tangkapan layar video yang menunjukkan kebakaran hebat di Turki bagian selatan/Twitter

Bisnis.com, JAKARTA - Kebakaran hutan masif terjadi wilayah selatan Turki dalam dua hari terakhir dan menewaskan setidaknya tiga orang.

Dilansir Euronews, Kamis (29/7/2021) sedikitnya tiga orang tewas akibat kebakaran hebat itu.  Puluhan orang lainnya juga dirawat di rumah sakit dengan luka bakar setelah api melalap rumah-rumah di distrik Kalemler.

Pihak berwenang dilaporkan telah mengevakuasi orang di 18 desa dan distrik. Korban tewas termasuk seorang pria berusia 82 tahun di lingkungan Kepezbeleni Akseki, di mana sekitar 80 persen rumah terbakar, kata gubernur distrik itu kepada kantor berita Anadolu.

Sementara itu, Channel News Asia melaporkan kebakaran hutan secara masif itu terjadi di Turki selatan dan menyebar ke kota Manavgat akibat kencang pada hari Rabu waktu setempat.

Rekaman yang beredar menunjukkan gumpalan asap hitam membubung dari hutan di sekitar Manavgat, 75 km (45 mil) timur kota resor Antalya. Api dilaporkan telah menyebar hingga ke pusat kota, di mana banyak bangunan terdampak.

Wali Kota Antalya Muhittin Bocek mengatakan, api mulai berkobar di empat titik berbeda. Dia mengatakan kepada Haberturk empat lingkungan telah dievakuasi tetapi belum ada laporan tentang korban.

Pihak berwenang tidak dapat segera menginformasikan apa yang menyebabkan kebakaran tersebut. Otoritas setempat masih berjuang memerangi api dengan pesawat pemadam kebakaran, 19 helikopter, 108 kendaraan dan sekitar 400 personel.

Badan penanggulangan bencana Turki (AFAD) mengatakan tim darurat dari provinsi terdekat juga dipanggil untuk bertindak, sedangkan pihak berwenang mengevakuasi pemukiman di dekat hutan.

Sebagai catatan, Antalya menjadi tujuan populer bagi turis asing dan lokal pada musim panas.

Adapun, kebakaran itu terjadi saat Turki masih berjuang melawan serangkaian bencana yang disebabkan oleh kondisi cuaca ekstrem dalam beberapa pekan terakhir.

Awal bulan ini, banjir bandang di provinsi Laut Hitam Rize dan Artvin merusak rumah dan properti. Banjir tersebut menewaskan enam orang di Rize, menurut AFAD.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper