Bisnis.com, JAKARTA -- Politisi Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengomentari kabar seputar wacana pencalonan Megawati Soekarnoputri dan Prabowo Subianto dalam pemilihan presiden atau Pilpres 2024.
Sufmi memastikan bahwa sampai sekarang partainya belum secara resmi mengusung salah satu tokoh untuk maju dalam pilpres.
Menurutnya, adanya wacana pasangan Megawati - Prabowo muncul seusai kedua tokoh tersebut meresmikan patung Presiden Soekarno di Kementerian Pertahanan beberapa waktu lalu.
"Itu hanya persahabatan saja, bahwa ada yang membuat relawan dan sebagainya itu sah-sah saja dalam ikilim demokrasi," kata Sufmi, Rabu (9/6/2021).
Meski demikian, Wakil Ketua DPR itu memastikan bahwa partainya terbuka untuk berkoalisi dalam kontestasi politik 2024. Dia menegaskan bahwa sampai saat ini Gerindra belum secara resmi mengusung salah satu tokoh untuk berkompetisi pada 2024.
"Sampai saat ini belum diputuskan siapa yang dimajukan. Soal koalisi, bisa dengan mana saja dan siapa saja,"tukasnya.
Baca Juga
Adapun nama Prabowo Subianto masih menempati posisi teratas dalam setiap survei elektabilitas calon presiden (capres) yang bakal maju Pilpres 2024.
Survei yang dilakukan oleh Indonesia Elections and Strategic (IndEX) Research, misalnya, menempatkan Prabowo makin kokoh di bursa calon presiden dengan elektabilitas tertinggi, yakni 18,5 persen.
Sementara itu, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berada di posisi kedua 16,7 persen dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyusul di posisi tiga 13,4 persen.