Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pria Bawa Senjata Berupaya Serang Khatib di Masjidil Haram

Seorang pria diamankan karena berupaya menyerang khatib sebelum salat Jumat di Masjidil Haram.
Seorang pria diamankan polisi karena berupaya menyerang khatib yang tengah menyampaikan khutbah sebelum salat Jumat di Masjidil Haram, Makkah, Arab Saudi, Jumat (21/5/2021) - Twitter @hsharifain
Seorang pria diamankan polisi karena berupaya menyerang khatib yang tengah menyampaikan khutbah sebelum salat Jumat di Masjidil Haram, Makkah, Arab Saudi, Jumat (21/5/2021) - Twitter @hsharifain

Bisnis.com, JAKARTA - Seorang pria ditangkap karena berusaha memasuki mimbar dan menyerang khatib yang tengah menyampaikan khutbah sebelum salat Jumat di Masjidil Haram, Makkah, Arab Saudi.

“Seorang pria berupaya masuk mimbar tempat imam menyampaikan khutbah sebelum salat Jumat di Masjidil Haram telah ditangkap. Pria itu, mengenakan ihram dan mengacungkan tongkat, dengan cepat ditangkap dan prosedur hukum terhadapnya telah diambil," tulis pernyataan polisi wilayah melalui Twitter seperti dilansir dari Gulf Today, Sabtu (22/5/2021).

Sebelumnya, video yang menunjukkan pria berupaya memasuki mimbar dan menyerang khatib diunggah di akun twitter @hsharifain pada Jumat (21/5/2021).

Dalam video itu terlihat petugas keamanan dengan sigap menangkap dan mengamankan pria yang berupaya melakukan penyerangan.

Upaya penyerangan di Masjidil Haram bukan hanya baru terjadi kali ini saja, sebelumnya pada Oktober 2020 juga sebuah mobil menambah salah satu gerbang masjid yang berlokasi di Kota Makkah itu.

Sumber media lokal mengatakan seorang pria Saudi berada di belakang kemudi. Pria itu kemudian ditangkap di lokasi.

Juru bicara gubernur wilayah Makkah Sultan Al Dosari mengatakan bahwa mobil itu menabrak salah satu gerbang masuk Masjidil Haram.

Investigasi mengungkapkan bahwa mobil kehilangan kendali dan menabrak pintu gerbang. Sopir telah ditahan. Polisi berkata, "Dia dirujuk ke penuntutan umum."


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper