Bisnis.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa melakukan kegiatan makan siang bersama Sandi Rihata di Mabesad.
Sandi Rihata bukan anak pejabat atau orang terkenal, dia seorang pekerja bangunan yang sedang bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
Istimewanya, tak seperti pekerja bangunan pada umumnya, Sandi Rihata adalah penyandang disabilitas.
Saat makan siang bersama Kasad, Sandi pun menceritakan kisah hidupnya. Ia antara lain menyebutkan mulai terindikasi mengalami disabilitas sejak berusia 10 bulan.
“Orang tua waktu ngandung Sandi kan sakit perutnya, terus dipijit sama dukun beranak. Waktu umur [kandungan] 10 bulan saya lahir, ini badan pada biru, engga nangis, mati surilah,” ujar Sandi, dikutip dari YouTube TNI AD, Minggu (25/10/2020).
Kasad Makan Siang Bersama Sandi Rihata, Pekerja Bangunan Penyandang Disabilitas di Mabesad
— TNI AD (@tni_ad) October 25, 2020
Selengkapnya : https://t.co/ONnBeVY6s7
#TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat pic.twitter.com/gxIjDCa4jM
Sementara Kasad Andika Perkasa menyampaikan alasan mengapa dia mengajak Sandi makan siang bersama. Menurut Andika, ia sempat Sandi hanya makan gorengan.
Saat jamuan makan siang tersebut, Kasad pun memberikan kenang-kenangan berupa tas pinggang.
“Itu khusus untuk Mas Sandi,” ujarnya.
Kasad Andika Perkasa menilai semangat dan kerja keras Sandi harus dijadikan contoh semua orang.
Menurut Kasad, Sandi Rihata menjadi contoh bahwa keterbatasan fisik tidak menjadi penghalang seseorang untuk bisa maju.