Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Peringatan World Turtle Day, ini Perbedaan Penyu dan Kura-Kura

Perayaan World Turtle Day dimulai sejak 2000 yang diprakarsai oleh American Tortois Rescue guna menarik perhatian dunia untuk melestarikan keberadaan penyu dan kura-kura di seluruh dunia.
Kura-kura Ambon (Coura Amboinensis) hasil razia diamankan petugas gabungan Polsek Kerinci Kanan dan Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau dari sebuah tempat penampungan satwa liar, di Riau, Jumat (24/2)./Antara-Rony Muharrman
Kura-kura Ambon (Coura Amboinensis) hasil razia diamankan petugas gabungan Polsek Kerinci Kanan dan Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau dari sebuah tempat penampungan satwa liar, di Riau, Jumat (24/2)./Antara-Rony Muharrman

Bisnis.com, JAKARTA - Setiap 23 Mei, seluruh dunia merayakan Hari Penyu dan Kura-Kura sedunia atau World Turtle Day.

Perayaan tersebut dimulai sejak 2000 yang diprakarsai oleh American Tortois Rescue guna menarik perhatian dunia untuk melestarikan keberadaan penyu dan kura-kura di seluruh dunia.

Perayaan tersebut biasanya dilakukan dengan beragam cara, mulai dari gerakan sosial, pembelajaran mengenai kehidupan kura-kura dan penyu, hingga kegiatan seni.

Meskipun tampak serupa, tahukah Anda penyu dan kura-kura memiliki ciri-ciri yang berbeda antara kedua binatang yang masuk dalam keluarga reptil itu.

Mengutip dari laman Parangtritis Geomaritime Science Park, penyu dan kura-kura memiliki perbedaan dari habitat hidupnya.

Penyu merupakan hewan yang lebih banyak beraktivitas di laut, sedangkan aktivitasnya di darat hanya untuk bertulur, sedangkan kura-kura memiliki habitat hidup di air tawar dan di darat.

Dari ciri fisiknya, keduanya bisa dibedakan dari bentuk kakinya. Penyu memiliki kaki yang berbentuk pipih yang biasa disebut tungkai atau flipper, sedangkan kaki kura-kura berbentuk jari-jari.

Selain itu, hewan yang hidup dari zaman dinosaurus tersebut memiliki perbedaan dari bentuk tempurungnya.

Ciri khas penyu memiliki tempurung berbentuk pipih, sedangkan tempurung yang dimiliki kura-kura berbentuk seperti kubah.

Sementara itu, penyu pada umumnya bersifat omnivora atau pemakan segala, tetapi kura-kura merupakan hewan yang tergolong herbivora atau pemakan tumbuhan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper