Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penerima Beasiswa LPDP Ajak Anak-anak Tingkatkan Minat Baca

Penerima Beasiswa LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) yang tergabung dalam PK-150 Garuda Manggala mengadakan proyek sosial menyasar isu literasi di wilayah Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (9/11/2019).
 Penerima Beasiswa LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) yang tergabung dalam PK-150 Garuda Manggala mengadakan proyek sosial menyasar isu literasi di wilayah Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (9/11/2019)./Dok.  PK-150 Garuda Manggala
Penerima Beasiswa LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) yang tergabung dalam PK-150 Garuda Manggala mengadakan proyek sosial menyasar isu literasi di wilayah Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (9/11/2019)./Dok. PK-150 Garuda Manggala

Bisnis.com, JAKARTA - Penerima Beasiswa LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) yang tergabung dalam PK-150 Garuda Manggala mengadakan proyek sosial menyasar isu literasi di wilayah Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (9/11/2019). 

Total 153 penerima beasiswa (awardee) dari program magister dan doktoral di dalam dan di luar negeri menggerakkan minat baca untuk anak-anak di tiga lokasi, yaitu pemukiman warga kolong Tol Jembatan Tiga, Pondok Domba Pluit, dan Pondok Domba Taman BMW, Jakarta Utara. 

“Lebih dari 200 anak usia Sekolah Dasar berpartisipasi pada kegiatan ini. Kegiatan yang kami lakukan antara lain pembuatan pojok buku, motivasi literasi, dan pojok komputer. Setidaknya sekitar 500 judul buku telah disiapkan dari seluruh Indonesia untuk merintis pojok baca di 3 lokasi ini, ” ujar Sintya Marantika, Ketua Angkatan PK-150, dalam siaran pers Minggu (10/11/2019).

Buku-buku itu, kata Sintya, disiapkan bagi warga sekitar Kampung Penjaringan agar mereka memiliki bahan bacaan.

Dengan tersedianya bahan bacaan yang beragam, diharapkan warga terutama anak kecil lebih tertarik untuk terus membaca.

Selain itu, para awardee juga memberikan kelas motivasi untuk memicu budaya membaca anak-anak sekaligus menyelenggarakan pojok komputer untuk meningkatkan literasi digital mereka.

Kompilasi kegiatan ini dapat memberikan pemahaman dan internalisasi kebiasaan membaca yang lebih menyeluruh.

Lebih lanjut, Sintya menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan pengabdian masyarakat yang dilatarbelakangi oleh rendahnya literasi dan minat baca masyarakat Indonesia.

Berdasarkan data dari UNESCO (2016), minat baca masyarakat Indonesia hanya sebesar 0,001 persen. Ini menjelaskan bahwa dari 1.000 orang Indonesia, terdapat 1 orang saja yang rajin membaca.

Rendahnya minat baca ini membuat Indonesia berada pada peringkat 60 dunia, satu tingkat di atas Botswana.

Di samping acara utama, awardee juga menggelar bazar sembako dan bazar pakaian bekas. Dilaksanakan juga kegiatan bersih-bersih lingkungan sekaligus penyediaan sarana dan prasarana kebersihan di sekitar kampung.

Sebagai penutup, Garuda Manggala juga melaksanakan pemeriksaan kesehatan gratis meliputi pemeriksaan tekanan darah, gula darah, kolesterol, dan asam urat. Kegiatan ini terselenggara berkat kerja sama PK-150 LPDP dengan Bulog, BRI, Puri Tour and Travel, dan Konimex.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper