Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sosok Menteri Jokowi-Amin: Nadiem, Mahfud MD, Tetty Paruntu Sudah di Istana

Sejumlah sosok telah datang ke istana pagi ini, seperti Mohammad Mahfud MD, Bupati Minahasa Selatan Christiany Eugenia Tetty Paruntu, dan CEO Gojek Indonesia Nadiem Makarim. Ketiganya menegnakan kemeja putih.
Nadiem Makarim/Bisnis-Yodie Hardiyan
Nadiem Makarim/Bisnis-Yodie Hardiyan

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo  dijadwalkan mengumumkan susunan kabinet pemerintahan periode 2019-2024 pada pagi ini, Senin (21/10/2019).

Sejumlah sosok telah datang ke Istana Merdeka pagi ini, seperti mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mohammad Mahfud MD, Bupati Minahasa Selatan Christiany Eugenia Tetty Paruntu, dan CEO Gojek Indonesia Nadiem Makarim. Ketiganya mengenakan kemeja putih.

Sosok Menteri Jokowi-Amin: Nadiem, Mahfud MD, Tetty Paruntu Sudah di Istana

Rencana pengumuman kabinet baru telah disampaikan oleh Jokowi pada sehari sebelumnya, Minggu (20/10). Menurut Jokowi, pengumuman itu akan dilakukan pada Senin pagi karena pasangannya, Wakil Presiden Ma'ruf Amin berencana pergi ke Jepang untuk menghadiri acara penobatan Kaisar Jepang Naruhito.

“Besok pagi saya kenalkan, karena nanti sorenya, Pak KH Ma'ruf Amin harus ke Jepang untuk menghadiri penobatan Kaisar ke Jepang,” kata Jokowi.

Jokowi telah memberi sinyal bahwa sebagian besar menteri yang dipilih merupakan wajah baru, 16 orang berasal dari partai politik dan ada perubahan nomenklatur kementerian.

Tetty Paruntu

Christiany Eugenia Paruntu lahir di Manado, Sulawesi Utara, pada 25 September 1967, putri dari mantan Rektor Universitas Sam Ratulangi, Jopie Paruntu dan politikus Jenny Y. Tumbuan.

Tetty menyelesaikan pendidikan di SD Budi Mulia Bogor, SMP Budi Mulia Bogor, Harry Carlton Comprehensive School, Suthon Bomington – Notingham, Inggris. Setelah itu dia melanjutkan di Pitman College pada jurusan Manajemen Bisnis.

Ia menjabat sebagai fungsionaris DPP Partai Golkar dan merangkap Wakil Bendahara I Partai Golkar Sulawesi Utara.

Sebegai pengusaha, ia pernah menjabat sebagai Presiden Direktur PT Puspita Adhiniaga Indonesia, Komisaris PT Trutama Star, Komisaris PT Chandra Ekakarya Pratama, Direktur PT Partim Indomakmur. Dan Presiden Direktur PT Chandra Ekakarya Pratama.

Nadiem Makarim

Nadiem Anwar Makarim adalah putra dari pasangan Nono Anwar Makarim dan Atika Algadri. Ayahnya adalah seorang aktivis dan pengacara terkemuka keturunan Minang-Arab. Ibunya merupakan penulis lepas, putri dari Hamid Algadri, salah seorang perintis kemerdekaan Indonesia.

Nadiem lahir di Singapura, 4 Juli 1984. Dalam umur yang baru 35 tahun, ia telah mencapai titik karier yang tinggi sebagai pendiri serta CEO Go-Jek, sebuah perusahaan transportasi dan penyedia jasa berbasis daring.

Pada 2006, Nadiem memulai kariernya sebagai konsultan manajemen di McKinsey & Company. Setelah memperoleh gelar MBA, ia terjun sebagai pengusaha dengan mendirikan Zalora Indonesia.

Setelah keluar dari Zalora, Nadiem kemudian menjabat sebagai Chief Innovation Officer (CIO) Kartuku, sebelum akhirnya fokus mengembangkan Go-Jek yang telah ia rintis pada 2011.

Sosok Menteri Jokowi-Amin: Nadiem, Mahfud MD, Tetty Paruntu Sudah di Istana

Mahfud MD

Sosok Mohammad Mahfud sudah banyak dikenal. Pria yang lahir di Sampang, Madura, Jawa Timur, 13 Mei 1957 itu adalah politisi, akademisi dan hakim yang menjabat sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi periode 2008-2013.

Mahfud pernah duduk sebagai anggota DPR dan Menteri Pertahanan pada Kabinet Persatuan Nasional.

Pengajar dan Guru Besar Hukum Tata Negara di Universitas Islam Indonesia (UII), Yogyakarta, ini meraih gelar doktor pada 1993 dari Universitas Gadjah Mada.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper