Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Trump Kenang Jasa Habibie Antar Indonesia Jadi Negara Demokrasi Hebat

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump turut berduka atas meninggalnya Presiden ketiga Republik Indonesia Bacharuddin Jusuf Habibie atau B.J. Habibie.
Presiden AS Donald Trump menghadiri pertemuan dengan sejumlah perwakilan media sosial di Gedung Putih, Washington DC, AS, Kamis (11/7/2019)./Reuters-Carlos Barria
Presiden AS Donald Trump menghadiri pertemuan dengan sejumlah perwakilan media sosial di Gedung Putih, Washington DC, AS, Kamis (11/7/2019)./Reuters-Carlos Barria

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump turut berduka atas meninggalnya Presiden ketiga Republik Indonesia Bacharuddin Jusuf Habibie atau B.J. Habibie.

"Presiden Donald J. Trump dan Ibu Negara Melania Trump turut berduka bersama rakyat Indonesia atas meninggalnya mantan Presiden B.J. Habibie," demikian pernyataan Gedung Putih yang dirilis oleh Kedutaan Besar Amerika Serikat di Indonesia, Jumat (13/9/2019).

Melalui pernyataan tersebut, Trump mengenang Habibie sebagai tokoh yang menjalankan kepemimpinan yang luar biasa di tengah tantangan berat ketika berakhirnya pemerintahan Presiden Soeharto pada 1998.

"Dr. Habibie menjalankan kepemimpinan yang luar biasa dalam menjaga persatuan dan tradisi pluralistik di Indonesia, serta dalam mengantar kemunculan negara ini menjadi salah satu negara demokrasi yang hebat di dunia," tulis Gedung Putih.

Habibie juga dipandang sebagai seorang insinyur yang berhasil dan akan dikenang kontribusinya bagi kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi Indonesia, termasuk industri penerbangan dalam negeri. Gedung Putih memandang bahwa berbagai pencapaian Habibie tersebut bisa menjadi contoh luhur bagi masyarakat Indonesia.

B.J. Habibie meninggal dunia dalam usia 83 tahun pada Rabu (11/9/2019) pukul 18.05 WIB di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto Jakarta.

Almarhum sebelumnya menjalani perawatan intensif di rumah sakit sejak 1 September. Selama masa perawatan, Habibie ditangani tim dokter spesialis, seperti jantung, penyakit dalam, dan ginjal. Habibie dimakamkam di Taman Makam Pahlawan Kalibata pada Kamis (12/9/2019).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper