Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pileg 2019 : Partai Ahok dan Yusril Ihza Masuk 5 Besar di DPRD Belitung Timur

Data sementara Sistem Informasi Penghitungan Suara (Situng) Komisi Pemilihan Umum, hingga Senin (29/4/2019), sebanyak 331 TPS atau 98,51% dari 336 TPS telah memasukkan data untuk Pemilu DPRD di Kabupaten Belitung Timur.
Yusril Ihza Mahendra./Antara-Hafidz Mubarak A
Yusril Ihza Mahendra./Antara-Hafidz Mubarak A

Kabar24.com, JAKARTA — Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Bulan Bintang (PBB) masuk lima besar daftar perolehan suara terbanyak Pemilu Anggota DPRD Kabupaten Belitung Timur 2019.

Posisi tersebut berasal dari data sementara Sistem Informasi Penghitungan Suara (Situng) Komisi Pemilihan Umum. Hingga Senin (29/4/2019), sebanyak 331 TPS atau 98,51% dari 336 TPS telah memasukkan datanya.

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) meraup 15,78% suara, disusul Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 10,43%, Partai Gerindra 10,15%, Partai Golkar 8,95%, dan Partai Bulan Bintang (PBB) 8,59%.

Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), merupakan daerah kelahiran dua tokoh nasional, mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan bekas Menteri Sekretaris Negara Yusril Ihza Mahendra.

Ahok telah menjadi kader PDIP selepas dari penjara, sedangkan Yusril merupakan Ketua Umum DPP PBB.

Pengaruh Ahok dan Yusril di Belitung Timur terlihat di lembaga eksekutif. Saat ini, Bupati Belitung Timur adalah kakak kandung Yusril, Yuslih Ihza Mahendra. Yuslih mengalahkan petahana Basuri Tjahaja Purnama yang merupakan adik kandung Ahok pada Pemilihan Bupati Belitung Timur 2015.

Pada Pilpres 2019, Ahok dan Yusril sama-sama mendukung pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin. Tak heran bila Jokowi-Ma’ruf mampu meraup 77,92% suara di Belitung Timur, unggul dari Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno yang mendapatkan 22,08%.

Perolehan suara tersebut berasal dari 333 TPS atau 99,11% dari 336 TPS di Belitung Timur.

Pada Pemilu 2019, KPU mencatat jumlah pemilih di Belitung Timur sebanyak 86.722 jiwa. Dibandingkan dengan tujuh kabupaten/kota di Babel, jumlah tersebut merupakan yang terkecil.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper