Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan istrinya, Iriana, telah berangkat dari Wisma Bayurini Istana Kepresidenan Bogor menuju tempat pemungutan suara (TPS) sekitar pukul 09.39 WIB, Rabu (17/4/2019).
Berdasarkan informasi yang dirilis oleh Sekretariat Presiden, Jokowi dan Iriana akan memilih di TPS 008 di halaman kantor Lembaga Administrasi Negara, Jalan Veteran Jakarta Pusat, Jakarta.
Pada saat ini, berdasarkan pantauan Bisnis.com pada pukul 10.00 WIB, TPS di mana Jokowi akan mencoblos telah dipadati oleh wartawan lokal dan internasional yang akan meliput. Kawasan ini juga dijaga oleh Pasukan Pengamanan Presiden.
Sejumlah perwakilan Tim Kampanye Nasional (TKN) juga tampak di TPS 008. Mereka antara lain Ketua TKN Erick Thohir, Anggota Dewan Pengarah TKN Pramono Anung dan Ketua Tim Kampanye Daerah DKI Jakarta, Prasetyo.