Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Gojek Resmi Jadi Decacorn, Jokowi Berikan Selamat

Jokowi memberikan selamat kepada Gojek yang resmi menjadi Decacorn. Nah, kira-kira Gojek bisa menyaingi valuasi Grab Taxi enggak ya?
Surya Rianto
Surya Rianto - Bisnis.com 12 April 2019  |  17:12 WIB
Gojek Resmi Jadi Decacorn, Jokowi Berikan Selamat
Jokowi kasih selamat ke Gojek. - Akun Twitter Jokowi

Bisnis.com, JAKARTA -- Jokowi memberikan selamat atas resminya Gojek menyandang status decacorn. Perusahaan jasa transportasi daring itu pun menjadi startup pertama Indonesia yang bergabung dengan klub decacorn.

Lewat akun twitternya, Presiden Indonesia sekaligus calon petahana Pilpres 2019 Joko Widodo memberikan selamat kepada Gojek.

Jokowi mengatakan, Gojek kini menyandang status decacorn, startup dengan valuasi di atas US$10 miliar atau lebih dari Rp140 triliun.

"Inilah decacorn pertama dari Indonesia. Gojek menjadi decacorn dengan dukungan para mitra pengemudi dan jutaan pekerja di balik UMKM. Selamat," ujarnya seperti dikutip dari akun Twitter resmi Jokowi pada Jumat (12/4/2019).

Saat ini, Gojek pun sudah ekspansi ke beberapa negara tetangga seperti, Thailand, Vietnam, dan Singapura. Perusahaan rintisan yang didirikan Nadiem Makarim itu bersaing ketat dengan Grab yang sudah lebih dulu menyandang status decacorn.

Di Asean, Gojek dan Grab bisa dibilang penguasa pasar jasa transportasi online. Apalagi, Uber telah menyatakan menyerah di Asia Tenggara dan meleburkan diri dengan Grab.

Dalam laporan CB Insight, Gojek sudah menjadi Decacorn setelah menyentuh valuasi US$10 miliar.

Valuasi Gojek masih kalah US$4 miliar dengan Grab Taxi. Lalu, nilai valuasi Gojek masih tertinggal jauh dibandingkan dengan Uber yang sudah tembus US$72 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

Jokowi Gojek
Editor : Surya Rianto

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top