Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal Kampanye Terbuka Prabowo-Sandi 26 Maret 2019

Pasangan peserta pemilihan presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno membagi jatah kampanye terbuka hari ini, Selasa (26/3/2019). Prabowo ke Bali dan Nusa Tenggara Barat (NTB), Sandi ke Jawa Timur.
Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto tiba untuk melaksanakan kampanye terbuka di Merauke, Papua, Senin (25/3/2019)./ANTARA-Tim BPN
Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto tiba untuk melaksanakan kampanye terbuka di Merauke, Papua, Senin (25/3/2019)./ANTARA-Tim BPN

Bisnis.com, JAKARTA - Pasangan peserta pemilihan presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno membagi jatah kampanye terbuka hari ini, Selasa (26/3/2019). Prabowo ke Bali dan Nusa Tenggara Barat (NTB), Sandi ke Jawa Timur. 

Berdasarkan agendanya keduanya, Prabowo akan mengawali kegiatan menyapa suporter sepak bola Bali pagi hari. Dari Pulau Dewata, Ketua Umum Partai Gerindra ini menyapa masyarakat Nusa Tenggara Barat. 

 Sebelumnya, Prabowo menyampaikan pesan damai kepada seluruh pendukungnya serta seluruh rakyat Indonesia untuk ikut bersama-sama menjaga persaudaraan meski berbeda pilihan di Papua. 

 Menurutnya, toleransi adalah hal yang utama yang harus dijaga oleh seluruh rakyat Indonesia demi keutuhan bangsa. 

 “Saya minta marilah kita tingkatkan rasa persaudaraan marilah kita memandang semua adalah saudara. Kita boleh berbeda agama, boleh berbeda suku, boleh berbeda bahasa tapi kita harus ingat, kita harus hidup mencari yang baik, hidup yang baik untuk anak-anak dan cucu cucu kita,” jelas Prabowo di lapangan Mandala, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua, Senin (25/3/2019). 

 Sementara itu, Sandi hanya kampanye di satu tempat, yaitu menemui gabungan keumatan, relawan dan partai di Lamongan Jawa Timur.

 

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper