Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Debat Cawapres Jadi Bukti Peserta Pendamping atau Mendominasi Capres

Debat ketiga calon wakil presiden yang mengadu gagasan antara Kiai Ma’ruf Amin dengan Sandiaga Uno menjadi pembuktian antara keduanya.
Eriko Sotarduga./JIBI-Rahmad Fauzan
Eriko Sotarduga./JIBI-Rahmad Fauzan

Bisnis.com, JAKARTA – Debat ketiga calon wakil presiden yang mengadu gagasan antara Kiai Ma’ruf Amin dengan Sandiaga Uno menjadi pembuktian antara keduanya.

Mereka akan dinilai apakah bakal jadi pendamping atau malah mendominasi dibandingkan calon presiden.

Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Kerja Eriko Sotarduga mengatakan bahwa capres dan cawapres harus saling mengisi sehingga menjadi dwitunggal.

Di debat kali ini, Eriko berharap sudah ada narasi visi misi terlebih dulu dari cawapres dan digali lebih dalam. Jadi saat debat berlangsung para peserta tinggal melakukan pengayaan.

“Jangan-jangan pas debat nanti Mas Sandi tidak berani lagi bertanya pada Kiai. Apalagi dari Mas Sandi sangat menghormati Pak Kiai,” katanya di Jakarta, Kamis (21/2/2019).

Eriko menjelaskan bahwa pelaksanaan debat kali ini harus lebih baik lagi. Dia optimistis terlaksana melihat peningkatan dari acara pertama dan kedua.

“Sebenarnya dari evaluasi yang ada ini kita melihat bahwa debat ini bisa ditingkatkan lagi untuk lebih menarik lagi kepada masyarakat,” jelasnya.

Debat ketiga akan dilaksanakan pada 17 Maret di Hotel Sultan, Jakarta Pusat. Debat ini diikuti oleh calon wakil presiden saja, Ma'ruf dan Sandiaga Uno dengan tema pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, sosial, dan budaya. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Akhirul Anwar

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper