Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Ex-Member JKT48 Devi Kinal Putri Jadi Tamu Istimewa Lomba Pidato Bahasa Jepang

The Japan Foundation, Jakarta, bekerjasama dengan Perhimpunan Alumni Jepang (Persada), Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi menyelenggarakan lomba pidato Bahasa Jepang bagi mahasiswa dan umum tingkat nasional yang ke 47 pada Sabtu (14/7/2018).
Azizah Nur Alfi
Azizah Nur Alfi - Bisnis.com 13 Juli 2018  |  15:07 WIB
Ex-Member JKT48 Devi Kinal Putri Jadi Tamu Istimewa Lomba Pidato Bahasa Jepang

Bisnis.com, JAKARTA - The Japan Foundation Jakarta bekerja sama dengan Perhimpunan Alumni Jepang, Persada, Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi menyelenggarakan lomba pidato Bahasa Jepang bagi mahasiswa dan umum tingkat nasiona, Sabtu (14/7/2018).

Pada lomba yang Ke-47 ini, Devi Kinal Putri, ex-member JKT48 didapuk sebagai tamu istimewa. Lomba digelar di Auditorium Kemristekdikti, Jakarta, mulai pukul 13.00 sampai 17.00. Devi akan menjadi pembawa acara pada lomba tersebut.

"Special guest & Mc Devi Kinal Putri, ex-member JKT48, seorang Idol bagi masyarakat Indonesia dan Jepang," tulis The Japan Foundation dalam keterangan resminya pada Kamis (12/7/2018).

Lomba pidato ini merupakan rangkaian acara peringatan 60 tahun hubungan diplomasi Jepang-Indonesia. Lomba diikuti 14 orang mahasiswa bahasa Jepang dan umum yang merupakan pemenang lomba pidato Bahasa Jepang Tingkat Daerah dari wilayah Sumatra Utara & Aceh, Sumatra Barat & Riau, Jabodetabek, Jawa Barat, DI Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, dan Sulawesi (Sulawesi Utara & Sulawesi Selatan).

Pemenang pertama dan kedua pada lomba kali ini selain mendapat piala dan hadiah dari pendukung acara, akan dicalonkan untuk program kunjungan ke Jepang antara lain mewakili Indonesia dalam acara Asean Speech Contest di Tokyo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

Bahasa Jepang
Editor : Saeno

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top