Bisnis.com, JAKARTA - Perjalanan tim Liputan Lebaran Jelajah Jawa Bali 2018 melalui pantai Selatan telah mencapai setengah perjalanan, Minggu (10/6/2018).
Dalam perjalanan tim mencatat ada jalan yang masih kurang penerangan jalan serta alur jalan yang berkelok dan perlu kewaspadaan pengendara.
Hal itu ditemukan di Jalur Nagreg, Jawa Barat.
Berikut catatan untuk jalur Nagreg, ditampilkan dalam foto.
Baca Juga
Jalur Nagreg menuju Tasikmalaya bergelombang dan minim pencahayaan, pemudik diharapkan tetap waspada dalam berkendara.
Bagi pengendara kendaraan roda empat, terutama yang menggunakan mobil Toyota. Produsen mobil asal Jepang tersebut menyediakan posko dan bengkel siaga 24 jam. Lokasi posko berada di Jl. By Pass Parakan Muncang, Nagreg Km 28,5.
Volume kendaraan roda dua mulai meningkat di jalur Nagreg menuju Tasikmalaya. Pengendara diharapkan tetap berhati-hati sebab jalan bergelombang.
Pos Induk Dishub Kabupaten, mencatat sepanjang Jumat mulai pukul 08.00-23.00 WIB sudah 32.792 kendaraan baik roda dua atau empat yang melintas dari Bandung menuju Garut.
Penulis naskah: Tim Jelajah Jawa Bali 2018 (Krizia Putri Kinanti, Adam Rumansyah, Pandu Gumilar, M.Richard)
Foto : Adam Rumansyah/Pandu Gumilar