Kabar24.com, JAKARTA--Partai Perindo menegaskan mendukung pencalonan Joko Widodo menjadi Presiden 2019 - 2024.
Hal tersebut disampaikan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo dalam sambutan Rapat Pimpinan Nasional Partai Perindo, Rabu (21/3/18).
"Setujukah kita calonkan kembali Pak Jokowi menjadi Presiden?" seru HT di hadapan 1770 kader yang mengikuti Rapimnas di Jakarta Convention Center.
Pertanyaan HT pun dijawab kompak oleh para kader, mereka berseru "setuju".
Presiden Joko Widodo hadir dalam pembukaan Rapat Pimpinan Pusat Partai Perindo didampingi jajaran menteri Kabinet Kerja, Panglima TNI Hadi Tjahjanto, Dewan Pertimbangan Presiden.
Mereka tampak ikut bertepuk tangan menyambut penegasan dukungan Partai Perindo agar Jokowi menjadi Presiden RI untuk periode kedua.
Baca Juga
Hary Tanoe menambahkan hadirnya Perindo dalam Pemilu 2019 tidak hanya untuk meramaikan pesta demokrasi, tetapi juga ingin mewarnai pembangunan nasional.
"Secara konstitusi bahwa NKRI tidak hanya dibentuk untuk menciptakan negara yang merdeka, tetapi juga negara yang makmur," tambahnya saat berpidato.