Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SNMPTN 2018: Hari Pertama Pendaftaran, Banyak Yang Ditolak

Di hari pertama pendaftaran ini, beberapa calon peserta mengaku kecewa lantaran sudah gagal lebih awal karena sistem menolak namanya untuk masuk ke sistem (login). Kekecewaan mereka yang gagal itu ditumpahkan di media sosial, diantaranya di Twitter.
Ujian SNMPTN/Antara
Ujian SNMPTN/Antara

Kabar24.com, JAKARTA - Hari pendaftaran secara online Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) secara resmi mulai dibuka pada hari ini, Rabu(21/2/2018) pukul 08.00 WIB dan akan ditutup pada 6 Maret mendatang pukul 23.59 WIB.

SNMPTN merupakan seleksi penelusuran prestasi akademik calon Mahasiswa dilakukan oleh masing-masing PTN di bawah koordinasi panitia pusat.

Di hari pertama pendaftaran ini, beberapa calon peserta mengaku kecewa lantaran sudah gagal lebih awal karena sistem menolak namanya untuk masuk ke sistem (login). Kekecewaan mereka yang gagal itu ditumpahkan di media sosial, diantaranya di Twitter.

SNMPTN 2018: Hari Pertama Pendaftaran, Banyak Yang Ditolak


"Ternyata ada yang lebih nyesek dari ditolak kamu, korban penolakan snmptn 2018," tulis akun  @riltampan.

"Sampe rumah dan langsung cek hape karena chat di WA rame bgt, banyak screencapture-an temen2 yg mau login snmptn baru masukin NISN dan langsung dapet

bacaan "Anda tidak dapat mengikuti snmptn 2018. Silahkan mengikuti sbmptn 2018" :((," kata @diiaaarr.

"Pas kamu login, ngasi nomer apa NISN apa ya, dibawahnya ada tulisan merah "anda tidak dapat mengikuti snmptn 2018, silahkan mengikuti sbmptn 2018" td gue liat ditulisi gitu," tulis ‏ @anthocianyns.

"Anda tidak dapat mengikuti SNMPTN 2018. Silakan mengikuti SBMPTN 2018." SBMPTN, are you ready to fight? Because I'm ready! Xixixi," kata @munfess

"Kalo lu ga bisa log in terus ada kata2 'anda tidak diterima di snmptn silahkan mencoba SBMPTN 2018' itu lu gadapet kuota," ungkap @chincostan.

Sesuai jadwal, pengumuman hasil seleksi akan diumumkan pada 17 April 2018 melalui laman resmi SNMPTN 2018, http://www.snmptn.ac.id.

Tercatat ada 85 PTN se-Indonesia yang mengikuti SNMPTN ini yakni Universitas Syiah Kuala, Universitas Malikussaleh, Universitas Teuku Umar, Universitas Samudera, ISBI Aceh, UIN AR-Raniry, Universitas Sumatera Utara, Universitas Negeri Medan, UIN Sumatera Utara, Universitas Riau, UIN Sultan Syarif Kasim Riau    
Universitas Maritim Raja Ali Haji, Universitas Andalas, Universitas Negeri Padang, ISI Padang Panjang, Universitas Jambi, Universitas Bengkulu, Universitas Sriwijaya.

UIN Raden Fatah, Universitas Bangka Belitung, Universitas Lampung, Institut Teknologi Sumatera, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Universitas Indonesia, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Universitas Negeri Jakarta, UPN Veteran Jakarta.

Kemudian, Universitas Singaperbangsa Karawang, Institut Teknologi Bandung, Universitas Padjadjaran, Universitas Pendidikan Indonesia, ISBI Bandung, UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Institut Pertanian Bogor, Universitas Siliwangi, Universitas Jenderal Soedirman, Universitas Tidar, Universitas Sebelas Maret, ISI Surakarta, Universitas Diponegoro, Universitas Negeri Semarang    , UIN Walisongo Semarang, Universitas Gadjah Mada, Universitas Negeri Yogyakarta, UPN Veteran Yogyakarta, ISI Yogyakarta, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Universitas Jember, Universitas Brawijaya, Universitas Negeri Malang.

Lalu, UIN Malik Ibrahim Malang, Universitas Airlangga, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Universitas Negeri Surabaya, Universitas Trunojoyo Madura, UPN Veteran Jawa Timur, UIN Sunan Ampel Surabaya, Universitas Tanjungpura, Universitas Palangkaraya, Universitas Lambung Mangkurat, Universitas Mulawarman, Institut Teknologi Kalimantan, Universitas Borneo Tarakan.

Selanjutnya, Universitas Udayana, Universitas Pendidikan Ganesha, ISI Denpasar, Universitas Mataram, Universitas Nusa Cendana, Universitas Timor, Universitas Hasanuddin, Universitas Negeri Makassar, UIN Alauddin Makassar, Universitas Sam Ratulangi, Universitas Negeri Manado, Universitas Tadulako, Universitas Sulawesi Barat, Universitas Haluoleo, Universitas Negeri Gorontalo, Universitas Sembilan Belas November Kolaka, Universitas Pattimura, Universitas Khairun, Universitas Cenderawasih, Universitas Musamus Merauke, ISBI Tanah Papua, Universitas Papua.





Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yusran Yunus
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper