Bisnis.com, JAKARTA--Pihak Istana memastikan nama calon Direktur Jenderal Pajak Kementerian Keuangan masih dalam tahap pembahasan Tim Penilai Akhir.
Sempat beredar kabar, Presiden Joko Widodo telah menyetujui Robert Pakpahan sebagai Dirjen Pajak baru pengganti Ken Dwijugeasteadi.
Namun, pihak Istana membantah dengan tegas kabar yang menyangkut Dirjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan tersebut.
Baca Juga
Juru Bicara Kepresidenan Johan Budi mengatakan hingga saat ini proses TPA masih dilakukan dan belum ada penunjukan secara resmi.
"Tidak benar, sampai saat ini belum ada penunjukan Dirjen Pajak yang baru," kata Johan Budi kepada Bisnis, Kamis (23/11/2017).
Dia mengaku belum mengetahui bursa nama calon pengganti Ken. Akan tetapi, nama-nama calon akan segera dipublikasikan jika sudah ada hasil resmi.