Kabar24.com, JAKARTA – Asia Pacific CSR menganugerahkan sejumlah penghargaan kepada para tokoh pengusaha dan tokoh dalam berbagai sektor dunia usaha.
Ada berbagai kategori penghargaan yang diberikan kepada para tokoh pengusaha dan tokoh organisatoris seperti creative education, civil service, aviation, agriculture, training and learning center, engineering and construction, digital media, renewable energy, dan human capital development.
Penghargaan tersebut diberikan oleh Presiden BAKASA, YAM Tengku Puteri Seri Teja Pahang Hajjah Tengku Muhaini Sultan Hj, Ahmad Shah dan World Green Man Mathias Gelber dan President Asia Pacific CSR Council Roger Wong.
“Penghargaan ini merupakan bagian dari upaya kita bersama untuk terus mendorong para stakeholders pembangunan dunia dalam pencapaian Sustainable Development Goals dalam konteks menyelamatkan dunia dari pencemaran lingkungan hidup, memberantas kemiskinan dan memastikan orang-orang untuk bisa menjalani hidup dengan damai dan makmur,” ujar President Asia Pacific CSR Council Roger Wong, dikutip dari keterangan resmi (Senin, 17/4/2017).
Gelaran ini diselenggarakan oleh Asia Pacific CSR baru-baru ini di Nexus Connection, Kuala Lumpur, dengan dukungan United Nations Global Compact yang berbasis di Singapura.
Wakil Ketua Umum DPP REI yang juga Sekretaris Jenderal FIABCI ( International Real Estate Federation) Asia Pacific Regional Secretariat, Rusmin Lawin, termasuk yang mendapat penghargaan bergengsi untuk kategori Community Real Estate Excellence.
Menurut Roger Wong, Rusmin dianggap berjasa sebagai entrepreneur sekaligus organisatoris dalam memberikan kontribusi pengabdiannya di asosiasi real estate nasional dan internasional.
Asosiasi tersebut diketahui sangat mendukung penerapan upaya upaya dalam mencapai 17 Tujuan Sustainable Development Goals yang sudah digariskan oleh PBB.
“Award ini akan menjadi motivasi bagi saya untuk tetap berkaya dan memberikan pengabdian yang terbaik bagi industri real estate tanah air dan dunia terutama di Asia Pasifik dan bagi saya,” ujar Rusmin.