Kabar24.com, JAKARTA – Cinta memang tak mengenal usia. Demikianlah yang terjadi pada seorang pensiunan dari Brasil, Valdemira Rodrigues de Oliveira, yang kini berusia 106 tahun.
Dikutip dari News.com.au, Selasa (7/2/2017), wanita ini menjadi wanita tertua untuk melakukan pertunangan. Dan, ini merupakan pertunangan yang pertama bagi Valdemira.
Sementara, pasangannya adalah Aparecido Dias Jacob yang berusia 66 tahun. Seperti , Valdemira, Jacob pun belum pernah menikah. Pasangan ini melangsungkan pertunangan pada Sabtu (4/2/2017).
Sebelum melangsungkan pertunangan, tenaga medis telah mengingatkan keduanya untuk tidak menikah, mengingat usia dan keadaan fisik keduanya.
Namun, Valdemira dan Jacob tetap melangsungkan pertunangan dengan meriah.
Sebelum bertunangan, keduanya telah hidup bersama selama tiga tahun. Meski hidup serumah, keduanya memiliki kamar terpisah di Nossa Senhora Fatima, rumah untuk para pensiunan di timur selatan Brasil.
Walau sudah berusia lanjut, keduanya merasa tak terlambat untuk bertunangan. Di usia yang senja, pasangan ini merasakan romantisme. Saat pesta pertunangan berlangsung, Valdemira mengenakan gaun putih, kalung mutiara, kukunya dicat, dan memakai sandal yang nyaman.
Sementara, Jacob mengenakan jas berwarna hitam.
Pasangan ini bertemu pada tahun 2014, dan merupakan cinta pada pandangan pertama bagi Jacob, yang lumpuh di lengan kiri dan sempat menjadi tunawisma dan pengangguran.
“Saya jatuh cinta padanya. Saya menyukainya. Jika dia meninggal, maka aku juga akan meninggal,” ujar Jacob.