Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perayaan Tahun Baru: Panggung Utama di Bunderan HI

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menggelar car free night saat malam pergantian tahun mendatang.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menggelar car free night saat malam pergantian tahun mendatang. Ada sebanyak lima panggung hiburan yang akan didirikan di sepanjang Jalan Sudirman dan Jalan Thamrin. Panggung utama di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI).

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta, Catur Laswanto mengatakan, panggung utama sengaja didirikan di Bundaran HI. Karena lokasinya dinilai cukup luas untuk menampung warga Ibukota.

"Panggung utamanya kami dirikan di Jalan Imam Bonjol, masih di kawasan Bundaran HI," kata Catur, saat rapat pimpinan (rapim) di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (27/12).

Sementara empat lokasi panggung lainnya yakni di lapangan futsal Monumen Nasional (Monas), depan Gedung Jaya, Bendungan Hilir (Benhil), serta depan Gedung Chase Plaza.

Sesuai dengan arahan dari Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono, semua panggung akan didekorasi dengan nuansa Betawi.

"Semua panggung akan dipasangi ornamen Betawi seperti gigi balang, ondel-ondel, serta lainnya," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Berita Jakarta

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper