Kabar24.com, JAKARTA - Uji kelayakan dan kepatutan terhadap Komjen Budi Gunawan yang diajukan Presiden menjadi Kepala BIN menggantikan Sutiyoso nampaknya akan berlangsung tak lama lagi.
Ketua DPR RI Ade Komaruddin usai bertemu denga Forum Pemimpin Redaksi di Gedung DPR RI Jakarta, Jumat (2/9/2016) mengatakan awal pekan depan dilakukan rapat konsultasi dengan pimpinan fraksi dengan pimpinan DPR RI.
"Kami akan proses rapim, Senin akan rapat konsultasi dengan pimpinan fraksi, biasanya Komisi I kemudian diumumkan dalam rapat paripurna terdekat, setelah itu fit and proper oleh Komisi I," kata Ade Komarudin.
Rapat konsultasi yang akan dilangsungkan pada Senin pekan depan, kata Ade Komaruddin, akan dipimpin oleh para wakil ketua DPR, yakni Taufik Kurniawan, Fadli Zon dan Fachri Hamzah.
Ade Komarudin dijadwalkan memimpin tim pengawas ibadah haji, sementara Agus Hermanto dijadwalkan menghadiri pertemuan ketua parlemen Asean di Laos.
Pimpinan DPR menerima surat pergantian Kepala Badan Intelijen Negara, yang menyebutkan Komjen Pol Budi Gunawan menggantikan Sutiyoso. Surat itu disampaikan langsung oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno.