Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dituding Jiplak Lagu, Led Zeppelin Dituntut Band Spirit

Grup band rock asal Inggris Led Zeppelin diperkarakan di pengadilan oleh grup band asal Amerika Serikat, Spirit lantaran dituduh menjiplak karya seni musik mereka.
Led Zeppelin Stairway to Heaven/Ilustrasi-youtube.com
Led Zeppelin Stairway to Heaven/Ilustrasi-youtube.com

Kabar24.com, LOS ANGELES - Grup band rock asal Inggris Led Zeppelin diperkarakan di pengadilan oleh grup band asal Amerika Serikat, Spirit lantaran dituduh menjiplak karya seni musik mereka.

Usut punya usut, lagu Stairway to Heaven yang masuk dalam album Led Zeppelin IV memiliki kesamaan nada dengan lagu Spirit, bertajuk Taurus.

Stairway to Heaven merupakan salah satu lagu hits Led Zeppelin yang dilansir pada 1971. Lagu yang pernah dijuluki sebagai lagu rock terbaik sepanjang masa oleh Rolling Stones ini diciptakan oleh gitaris Jimmy Page dan sang vokalis Robert Plant.

Kuasa Hukum Jimmy Page dan Robert Plant, Peter Anderson menolak kliennya disebut sebagai penjiplak karya musisi grup band Spirit.

“Tidak ada satu pun pihak yang dapat mengklaim memiliki elemen musik [tertentu],” katanya dalam persidangan pelanggaran hak cipta di Pengadilan Negeri Los Angeles, seperti dikutip dari Reuters, Rabu (15/6/2016).

Persidangan terbuka tersebut turut dihadiri oleh pihak tergugat yaitu Jimmy Page (72 tahun) dan Robert Plant (67 tahun).

Gugatan yang dilayangkan oleh penggugat mengungkapkan Band British Raya tersebut telah mencuri nada pembuka dari musik instrumental Taurus yang dirilis oleh Band Spirit pada 1967. Kesamaan nada tersebut dapat ditemui di awal lagu Stairway to Heaven. Gugatan didaftarkan atas nama Michael Skidmore, wali amanah dari mendiang Randy Wolfe, gitaris sekaligus komposer laguTaurus.

Michael Skidmore selaku penggugat mengungkapkan adanya kemungkinan Jimmy Page terinspirasi menulis lagu Stairway to Heaven setelah mendengarkan grup Spirit menampilkan lagu Taurus. Pasalnya, Led Zeppelin dan Spirit diklaim pernah melakukan tur konser bersama pada 1968 dan 1969. Kendati demikian, Randy Wolfe sebagai komposer Taurus tidak pernah menerima kredit sekalipun.

Hakim U.S District Gary Klausner menyatakan bahwa juri hakim telah menemukam kemiripan substansi pada dua menit pertama lagu Stairway to Heaven dan Taurus. Saat ini dewan hakim sedang dalam proses memutuskan apakah Robert Plant dan Jimmy Page bertanggung jawab atas pelanggaran hak cipta ini.

Kuasa Hukum penggugat Francis Alexander Malofiy mengatakan gugatan terfokus pada pelanggaran hak cipta yang dilakukan oleh band sekaliber Led Zeppelin. Hukum di Amerika Serikat harus melindungi kreasi artistik.

Anderson kembali menngungkapkan pihaknya akan memberikan bukti yang menunjukkan bahwa Skidmore dan Wolfe keduanya tidak memiliki hak cipta atas lagu Taurus. Testimoni kasus ini bermula dari pernyataan Adik Randy Wolfe, Janet Wolfe yang menyatakan lagu Taurus ditulis oleh mendiang kakaknya untuk sang istri tercinta, Robin.

Bahkan, Janet dan kakaknya kerap mendiskusikan lagu Stairway to Heaven. Dan lagu itu yang membuat sang kakak sedih berkepanjangan selama bertahun-tahun.

Perkara Led Zeppelin ini menjadi kasus besar karena lagu Stairway to Heaven-lah yang mengantarkan Led Zeppelin pada gerbang kesuksesan karir mereka. Namun sayang lagu yang menjadi ciri khas Zeppelin tersebut tidak dapat menjaga kekompakan mereka, di mana Led Zeppelin harus bubar pada 1980.

Kasus pelanggaran hak cipta ini ini muncul setelah kasus serupa yang ditemukan oleh dewan juri Los Angeles setahun lalu, yang menimpa musisi Robin Thicke dan Pharrell Williams. Kedua musisi tersebut telah terbukti menjiplak lagu Motown, Marvin Gaye dalam pembuatan single hits mereka berjudul Blurred Lines.

Kasus tersebut memenangkan kubu Marvin Gaye dengan nilai denda yang harus dibayarkan ke mereka senilai US$7,4 juta.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper