Kabar24.com,Nusa Dua-- Kandidat calon ketua umum Mahyudin mengakui adanya kesepakatan antara dirinya dan kandidat lain yakni Airlangga Hartarto.
Namun dia mengelak jika memiliki kesepakatan tertulis dengan Airlangga.
"Saya belum ikut kesepakatan tertulis. Tapi memang dengan pak Airlangga, saya ketemu untuk bicara. Secara lisan ada kesepahaman untuk saling mendukung," ujarnya saat ditemui sebelum pembukaan Munaslub, Sabtu (14/5/2016) di BNDCC.
Mahyudin menuturkan jika dirinya terpilih sebagai ketua umum, dia akan mengajak Airlangga dalam kepengurusan Partai Golkar.
Selain dengan Airlangga, Mahyudin juga mengungkapkan memiliki kesepahaman dengan Syahrul Yasin Limpo dan Azis Syamsudin.
"Dengan pak Syahrul juga begitu. Azis juga."
Mereka sepakat akan membentuk koalisi baru untuk mendukung satu sama lain.