Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pengadilan Jerman Bersihkan Status Bekas CEO Porsche

Pengadilan di Jerman telah membebaskan Wendelin Wiedking, mantan kepala eksekutif Porsche yang terlibat dalam dugaan manipulasi pasar yang menjadi momen paling kontroversial di industri otomotif.n

Bisnis.com, STUTTGART - Pengadilan di Jerman telah membebaskan Wendelin Wiedking, mantan kepala eksekutif Porsche yang terlibat dalam dugaan manipulasi pasar yang menjadi momen paling kontroversial di industri otomotif.

"Saya luar biasa gembira. Saya selalu mengatakan saya tidak bersalah," kata Wiedking seperti diberitakan Reuters, Minggu (20/3/2016).

Pada 2008 lalu, bersamaan dengan momentum krisis keuangan, produsen mobil sport yang berbasis di Suttgart ini mengakuisisi saham Volkswagen sebelum dia mengungkapkan telah memiliki saham 42,6% serta opsi panggilan 31,5%.

Wiedking dituduh menyesatkan pasar tentang niatnya untuk mengontrol Volkswagen karena hanya mengumumkan niatnya untuk meningkatkan saham langsung sampai lebih dari 50%. Dampaknya kala itu saham Volkswagen melonjak dan menjadi perusahaan paing berharga di dunia.

Jaksa negara telah menduga Wiedeking dan mantan kepala keuangannya Holger Haerter melakukan rencana rahasia, dengan tujuan menyesatkan investor dan melakukan manipulasi harga saham . Namun beberapa waktu lalu pengadilan daerah Stuttgart mengatakan tidak meyakini adanya dugaan itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Tegar Arief

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper