Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PEMILUKADA BALIKPAPAN, Heru Bambang-Sirajudin Mahmud Daftarkan Diri ke KPU

Wakil Wali Kota petahana Heru Bambang mendaftarkan diri untuk maju dalam Pilkada Balikpapan 2015 dengan menggandeng kader Partai Gerindra, Sirajuddin Mahmud, sebagai pasangannya.
Heru Bambang dan Sirajuddin Mahmud tiba di Kantor KPU Balikpapan. /Bisnis.com
Heru Bambang dan Sirajuddin Mahmud tiba di Kantor KPU Balikpapan. /Bisnis.com

Kabar24.com, BALIKPAPAN - Wakil Wali Kota petahana Heru Bambang mendaftarkan diri untuk maju dalam Pilkada Balikpapan 2015 dengan menggandeng kader Partai Gerindra, Sirajuddin Mahmud, sebagai pasangannya.

Berdasarkan pantauan Bisnis.com, Heru dan Sirajuddin tiba di Kantor KPU Balikpapan sekitar pukul 14.30 Wita.

Heru yang saat ini masih diakui oleh KPU Balikpapan sebagai ketua DPC Demokrat Balikpapan ini diusung oleh Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera.

"Jelas kami yakin dengan dukungan dari PKS. Massanya kan banyak. Kami tahu PKS akan meraih suara terbanyak di Balikpapan. Kami yakin sampai dengan 90%," tutur Heru kepada wartawan, Selasa (28/7/2015).

Sebelumnya, Heru dan Sirajuddin mulanya juga akan diusung oleh Partai Hanura. Namun, ternyata hari ini usungan justru datang dari Partai Keadilan Sejahtera.

Selain Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera, kabarnya Partai Bulan dan Bintang juga akan mengusung pasangan ini. "PBB rencananya besok akan ikut mengusung. Hari ini mereka masih melengkapi berkas persyaratannya," tutup Heru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nadya Kurnia
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper