Bisnis.com, JAKARTA - Pimpinan DPR meminta menteri-menteri Kabinet Kerja tetap bekerja maksimal meski Presiden Joko Widodo segera mengumumkan perombakan struktur kabinet.
Wakil Ketua DPR Agus Hermanto mengatakan penggantian menteri itu merupakan hal yang wajar. “Kewenangan Presiden merombak struktur kabinet itu harus disikapi secara positif dengan mempertahankan dan mengoptimalkan kinerja,” katanya di kompleks gedung parlemen, Jumat (19/6/2015).
Dengan demikian, para menteri tidak perlu mengkhawatirkan adanya reshuffle. “Eksekusinya nanti. Sekarang kerja dulu. Semua harus mematuhi.”
Saat ini, jelasnya, Presiden sudah mencermati sektor-sektor mana saja yang membutuhkan perhatian lebih. “Ekonomi Indonesia turun drastis. Itu yang saya pikir menjadi acuan Presiden dalam me-reshuffle kabinetnya. Tapi, saya yakin, Presiden obyketif.”
Seperti diketahui, presiden sudah menilai satu per satu, anggota Kabinet Kerja melaporkan capaian kinerja selama enam bulan dan rencana kerja enam bulan ke depan. Laporan itu sebagai bahan evaluasi kinerja menteri dan kepala lembaga.